SuaraBali.id - Tegar Septian dan istrinya, Sarah Sheila Kamilia, cukup sering dibully warganet. Paling bikin sakit hati, anak mereka, Abidzar, dikatai mirip binatang.
"Masih ada saja netizen bicara yang tidak senonoh dan tidak pantas kepada Abidzar. Nah jadi kemarin kemarin tuh sempat booming Abidzar dibilang anak babi," kata Sarah di kanal YouTube Sarah Sheilka dikutip Senin (7/12/2020).
Hinaan itu diterima mereka lewat direct message (DM) Instagram.
"Orang itu menghinanya nggak sekali, banyak, seorang perempuan dan punya anak juga, kok bisa gitu dia yang seorang ibu juga kaya gitu," ujar Sarah.
Tegar Septian sendiri kala itu begitu emosi. Dia heran kenapa ada orang begitu tega mengatakan hal tersebut kepadanya.
"Perkataannya tuh nggak bisa dijaga guys, sampai Abidzar ini dibilang kayak babi. Maksudnya apa ya kan?" ujar Tegar.
Saat tahu anaknya dihina mirip babi, Sarah istighfar dan langsung menegur warganet tersebut. Ia sudah memberi maaf karena kasihan banyak warganet yang menghujatnya di media sosial.
"Dia diserang netizen, dia juga sudah minta maaf pas dia diserang netizen," kata Sarah.
Kendati demikian, Sarah dan Tegar Septian sampai sekarang masih sakit hati. Tiap kali melihat wallpaper handphone yang berisi foto sang anak, Sarah selalu bersedih.
Baca Juga: Akui Lahiran Prematur, Istri Tegar Septian Dituduh Bohong Tutupi Aib
"Aku pakai foto Abidzar di screen HP aku kan terus ngelihat ya ampun anak selucu ini kok dibilang babi. Jadi rasa sakit hatinya tuh setelah itu 'sayang lihat ini anak katanya mirip babi' Tegar nenangin aku. Aku sakit hati sejujurnya sedih saja," kata Sarah.
Tegar Septian lantas mengingatkan warganet agar lebih bijak dalam bermain media sosial.
Ia siap mengambil langkah serius kalau masih ada yang menghina keluarganya ke depan.
"Tolong lah kalau main sosmed harus lebih bijaklah, jangan nggak-nggak," kata Tegar.
Tag
Berita Terkait
-
Selain Anak Pinkan Mambo, Mantan Artis Cilik T Pernah jadi Korban Pelecehan Seksual
-
Belum Setahun Cerai, Sarah Sheilka Mantan Istri Tegar Septian Nikah Lagi
-
Tak Akui Anak yang Dilahirkan Mantan Istri, Tegar Septiani Menangis Bahas Firasat, Netizen Gregetan: Bocah Gak Jelas
-
Profil Tegar Septian, Kembali Disorot Setelah Mengaku Buah Hatinya Bukan Anak kandungnya
-
Sarah Sheilka Balas Tudingan Tegar Septian: Beberkan Perilakunya Selama Ini
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara
-
Jadi Favorit Gen Z, Ini Tren Make Up 2026
-
5 'Spot Healing' Lari Paling Instagramable di Bali