SuaraBali.id - Belum lama ini, aksi penjambretan yang dilakukan seorang pemotor terhadap bule Amerika di depan Lottemart, Jalan Bypass Ngurah Rai, Denpasar Selatan (Densel) viral di media sosial.
Dalam video yang beredar, pelaku terlihat memepet Warga Negara Asing (WNA) tersebut lalu merampas ponselnya.
Dua pekan berlalu, Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Denpasar Selatan berhasil meringkus pelaku aksi jambret bule yang berinisial IWS alias Nano.
Pelaku ditangkap di Jalan Taman Pancing Denpasar Selatan, Jumat (27/11/2020) sekitar pukul 01.30 WITA. Lantaran sempat mencoba kabur, polisi terpaksa menghadiahi timas panas kepada Nano.
Baca Juga: Pernah Bobol Rumah, Pelaku Penjambret Guru di Bantul Merupakan Residivis
"Pada saat dilakukan pengembangan dia melawan dan melarikan diri, sehingga diberikan tindakan tegas terukur di kaki kanannya," ujar Kapolsek Densel AKP Citra Fatwa Ramdani seperti dikutip dari Beritabali.com (jaringan Suara.com), Rabu (2/12/2010).
Citra menuturkan, pelaku beraksi di depan pintu masuk Lottemart di Jalan Bypass Ngurah Rai Sanur, Rabu (18/11/2020) sekira pukul 17.40 WITA.
Pria itu merampas handphone milik James Wilkins (55) asal Amerika yang sedang mengendarai motor hendak masuk ke Lottemart. Usai melancarkan aksinya, pelaku langsung kabur.
Kala itu, korban sempat berusaha mengejar pelaku. Namuh korban terjatuh dari sepeda motornya. Kejadian ini terekam CCTV.
Korban kemudian aksi penjambretan tersebut ke Polsek Densel.
Baca Juga: Kejar Pelaku yang Jambret Guru di Bantul, Polisi: Punya Tempat Mangkal
"Kami cek CCTV dan saksi-saksi dan selanjutnya mengejar pelaku yang tinggal di Jalan Taman Pancing dan berhasil kami tangkap," sambungnya.
Selain menangkap pelaku, polisi juga mengamankan barang bukti 1 buah HP I Phone Promax Warna silver milik korban dan pakaian yang dikenakan pelaku, serta 1 motor NMAX warna silver DK 6447 AAH yang digunakan beraksi.
Tak hanya itu, uang tunai sebesar Rp 250.000 yang diduga hasil penjualan handphone turut diamankan.
"Hasil interogasi dia mengaku sudah 3 kali menjambret, 1 kali di Ubud Gianyar dan 2 kali di Sunset Road Kuta," ujar Citra memungkasi.
Berita Terkait
-
Viral Seorang Nenek Dijambret Hinggah Tersungkur ke Aspal di Matraman, Polisi Buru Pelaku
-
Berusaha Rampas Tas dan Sepeda Motor Remaja Putri di Tebet, Dua Jambret Dikasih 'Salam Olahraga' oleh Warga
-
Residivis Ini Kembali Mendekam di Penjara, Usai Jambret Penumpang Bajaj di Tambora
-
Update Terbaru Penjambretan HP di Gang Sempit, Viral Gegara Warga Dinilai Netizen Cuek
-
Peristiwa Jambret yang Menyasar Anak Kecil di Cijantung, Bukan Kali Pertama Terjadi
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang