SuaraBali.id - Tak ada penghasilan selama pandemi covid-19, presenter dan komedian asal Jepang, Kenta Yamaguchi, sempat menumpang hidup di rumah Ruben Onsu. Kini, Kenta sudah kembali apartemennya.
"Dia udah di apartemen kok. Kemarin-kemarin emang iya (numpang hidup)," kata Ruben Onsu ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin(1/12/2020).
Ruben menyebut Kenta tak memiliki penghasilan sama sekali saat pandemi lantaran programnya disetop. Akhirnya, Ruben inisiatif menawarkan bantuan sementara.
"Ya di era pandemi ini kan beberapa program tv nggak ada terus banyak perusahaan akhirnya pengurangan karyawan, ya akhirnya gue bilang 'udah Ken lu nggak usah mikirin hidup lu tinggal ama gue dulu'," kata Ruben Onsu.
Suami Sarwendah itu juga membebaskan Kenta makan apapun yang ada di rumahnya, tanpa perlu memikirkan biaya hidup sampai kondisinya stabil.
"(bilang) 'lu mau makan tinggal ambil mau apa tinggal ambil jadi nggak usah dipikirin," ujarnya.
Ruben mengaku mengulurkan bantuan karena Kenta sama sekali tak ada pegangan. Apalagi, Kenta masih di bawah manajemennya, sehingga Ruben merasa bertanggung jawab.
"Ya emang nggak ada sama sekali (kerjaan) karena programnya (Kenta) nggak jalan," katanya.
"Karena dia under management kita ya kita urusin. Biar dia nggak ngerasa sepi, apa gimana, ya dia sekarang udah ngontrak apartemen lagi," katanya lagi.
Baca Juga: Jadi Penolong Sahabat, 3 Seleb Ini Curhat Pernah Dibantu Ruben Onsu
Sebelumnya, dalam acara talkshow, Kenta berurai air mata menceritakan kondisi hidupnya. Selama pandemi ini ia bahkan sampai tak bisa beli makan. Belum lagi dirinya dikejar debt collector yang menangih utang-utangnya.
Menurutnya, Ruben Onsu adalah sosok yang sangat berjasa dalam membantunya memenuhi kebutuhan sehari-hari.
"Aku nggak bisa beli makan sendiri, jadi aku ikut di rumah Ayah Ruben. Kalau nggak bisa makan aku ke sana. Aku tidur juga di rumah dia, kata Kenta beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
-
Betrand Peto Akui Ruben Onsu Kesulitan Bertemu Thalia dan Thania
-
Pilih Rayakan Natal Bareng Ruben Onsu, Betrand Peto Jaga Jarak dengan Pacar Sarwendah?
-
Ruben Onsu Merasa Figurnya Dibikin Mati, Cemburu Anak-anaknya Panggil Giorgio Antonio 'Papa'?
-
Kejutan Ruben Onsu Jadi Kado Natal Terindah untuk Betrand Peto
-
Diminta Selawat di Depan Jamaah Majelis Rasulullah, Ruben Onsu: Kaki Saya Gemetar
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain