SuaraBali.id - Dengan kuota terbatas, BBM jenis Premium yang dijual dengan harga yang cukup miring ini nyatanya masih banyak dicari, bahkan banyak rela yang antre.
Namun di sisi lain, terselip fenomena unik terkait antrean bahan bakar bersubsidi tersebut, seperti pada potret viral yang satu ini.
Dalam potret tersebut terlihat antrean warga yang diduga berniat untuk membeli "minyak kuning" ini. Sekilas tak ada yang salah dengan potret tersebut.
Namun jika diperhatikan secara seksama, terdapat satu jenis motor yang mendominasi antrean, yakni Suzuki Thunder 125.
Albert Sihombing, pengguna Facebook yang mengunggah potret ini menuliskan bahwa dengan adanya antrean motor laki keluaran lawas ini, Premium bisa ludes dalam waktu yang singkat.
"Saat Produk gagal menguasai Pom bensin. Cukup 3 jam premium ludes dibabat," tulisnya pada unggahan di atas.
Namun sayangnya ia tak menyertakan keterangan mengenai lokasi dan waktu pengambilan gambar. Yang jelas adalah potret ini rupanya mengundang sederet respons kocak warganet, seperti pada beberapa komentar berikut ini.
"Suzuki TANKER," kata Charles Manik.
'Kalo di tempat saya penanda premium ada itu spbu penuh kijang carry," tulis Eka Ariyanto.
Baca Juga: Di Motornya Ada Sabu, Tokoh Masyarakat di Siak Ini Tak Mengaku
"Ini thunder special edition mbah, tanker edition. Wkwkwkkwka," celetuk Jhoni.
Bukan tanpa sebab mengapa motor ini dicap sebagai motor gagal oleh sebagian masyarakat.
Walaupun sempat laris di masa keemasannya, motor kopling dengan harga terjangkau ini mempunyai akselerasi yang kerap menuai komentar miring.
Di atas kertas, motor 125cc ini mampu mengeluarkan tenaga hingga 11 daya kuda dengan torsi 9,4 Nm.
Namun konsumsi bahan bakar yang cenderung hemat, serta kapasitas tangki bahan bakar sebesar 15 liter membuatnya menyandang predikat sebagai motor "tanker".
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto