SuaraBali.id - Tak terasa, putra sulung Pasha Ungu dari pernikahannya dengan Okie Agustina, Kiesha Alvaro, sudah beranjak dewasa. Bahkan kini dia mulai tertarik dengan lawan jenis.
Potret Kiesha yang dikenal tampan, membuatnya mudah menarik perhatian perempuan. Ia kini tengah dekat dengan gadis cantik bernama Saskia Chadwick.
Melihat putranya beranjak remaja dan mulai pacaran, Pasha mengaku tak melarang karena ia juga pernah muda. Pasha memaklumi jika putranya sudah tertarik dengan lawan jenis.
"Ya apa ya papahnya juga pernah remaja, saya juga pernah muda, SMP juga kamu suka-sukaan sama teman kamu. Jadi kalau Kiesha di usianya 16-17 tahun, wajar-wajar aja lah, normal nggak ada masalah," kata Pasha dilihat dari channel YouTube Zerrin Channel.
Baca Juga: Gandeng Saskia Chadwick ke Ultah Pasha, Kiesha Alvaro Langsung Diserbu!
Meski tak melarang, tapi lelaki 41 tahun itu memperingatkan Kiesha untuk menjaga pergaulannya. Setiap bertemu, ia selalu mengingatkan putranya itu untuk bertanggung jawab atas apa yang ia perbuat.
"Saya selalu bilang sama Kiesha, Kiesha kamu punya adek banyak, kamu harus jadi orang hebat. Kamu harus jadi kakak yang melindungi, menjaga, mengayomi, walaupun jarang ketemu tapi harus dewasa," ujar Pasha.
Pasha meminta Kiesha untuk menjauhkan diri dari narkoba. Ia tak melarang putranya untuk bergaul tapi Kiesha harus bisa jaga diri.
"Tapi kalau urusan tadi itu (pertemanan), ya kita bebaskan lah, Kiesha bergaul, berteman, berkawan, yang kira-kira buat dia senang, buat dia happy. Kodrat manusia itu kan berpasang-pasangan, jadi ya nggak ada salahnya," lanjut suami Adelia Wilhemina itu.
Baca Juga: Kiesha Alvaro Gandeng Saskia Chadwick ke Ultah Pasha, Langsung Diserbu!
Berita Terkait
-
Awal Mula Adelia Pasha Diduga Tertipu Rekan Bisnis, Kerugian Capai Miliaran Rupiah
-
Rugi Miliaran Rupiah, Adelia Pasha Kasih Batas Waktu ke Rekan Bisnis: Kalau Nggak Dikembalikan, Proses Hukum
-
Akun Indosiar Dikira Kabarkan Kiesha Alvaro Meninggal, Ternyata Ini Faktanya
-
Fikri Iman Nugraha dan Melatiana Sari Jadi Pemenang Putra Putri Batik Nusantara 2024
-
Pasha Ungu Cecar Menteri Agama dengan 'Indeks Perasaan Jemaah Haji' Terkait Pelayanan Jemaah
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Tiket Ludes 2,5 Bulan, OPPO Run 2024 Sukses Gelar Event Olahraga di Bali
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2