SuaraBali.id - Tak terasa, putra sulung Pasha Ungu dari pernikahannya dengan Okie Agustina, Kiesha Alvaro, sudah beranjak dewasa. Bahkan kini dia mulai tertarik dengan lawan jenis.
Potret Kiesha yang dikenal tampan, membuatnya mudah menarik perhatian perempuan. Ia kini tengah dekat dengan gadis cantik bernama Saskia Chadwick.
Melihat putranya beranjak remaja dan mulai pacaran, Pasha mengaku tak melarang karena ia juga pernah muda. Pasha memaklumi jika putranya sudah tertarik dengan lawan jenis.
"Ya apa ya papahnya juga pernah remaja, saya juga pernah muda, SMP juga kamu suka-sukaan sama teman kamu. Jadi kalau Kiesha di usianya 16-17 tahun, wajar-wajar aja lah, normal nggak ada masalah," kata Pasha dilihat dari channel YouTube Zerrin Channel.
Meski tak melarang, tapi lelaki 41 tahun itu memperingatkan Kiesha untuk menjaga pergaulannya. Setiap bertemu, ia selalu mengingatkan putranya itu untuk bertanggung jawab atas apa yang ia perbuat.
"Saya selalu bilang sama Kiesha, Kiesha kamu punya adek banyak, kamu harus jadi orang hebat. Kamu harus jadi kakak yang melindungi, menjaga, mengayomi, walaupun jarang ketemu tapi harus dewasa," ujar Pasha.
Pasha meminta Kiesha untuk menjauhkan diri dari narkoba. Ia tak melarang putranya untuk bergaul tapi Kiesha harus bisa jaga diri.
"Tapi kalau urusan tadi itu (pertemanan), ya kita bebaskan lah, Kiesha bergaul, berteman, berkawan, yang kira-kira buat dia senang, buat dia happy. Kodrat manusia itu kan berpasang-pasangan, jadi ya nggak ada salahnya," lanjut suami Adelia Wilhemina itu.
Baca Juga: Gandeng Saskia Chadwick ke Ultah Pasha, Kiesha Alvaro Langsung Diserbu!
Berita Terkait
-
Deg-degan Disatukan dengan Rebecca Klopper, Kiesha Alvaro: Maaf, Kan Tuaan Dia Ya
-
Ngaku Fans Peterpan, Pasha Ungu Antusias Ditawari Jadi Vokalis
-
Ngaku Fans Sejak Lama, Pasha Ungu Antusias Ditawari Jadi Vokalis Peterpan
-
Profil Nasha Anaya, Anak Pasha Ungu dan Okie Agustina yang Masuk Final Gadis Sampul 2025
-
4 Anak Artis Terpilih Top 20 Gadis Sampul 2025, Ada yang Teruskan Jejak Ibu
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto