SuaraBali.id - Nasib malang menimpa seorang wanita saat membantu suaminya di sawah. Wanita tersebut tewas tersambar petir.
Korban yang diketahui bernama Ma'ani meninggal dunia. Punggung dan lehernya terbakar.
Peristiwa itu terjadu di usun Sanggalari Desa Jambu Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB), Senin (30/11/2020) pukul 13.15 Wita.
Dikutip dari Beritabali.com (jaringan Suara.com), kejadian bermula saat korban dan suaminya, Sudarmo berada di lahan pertanian milik mereka.
Kala itu, tiba-tiba hujan turun. Alhasil, keduanya menghentikan pekerjaan mereka, dan menuju pondok di area pertanian yang jaraknya sekitar 100 meter untuk berteduh dan beristirahat.
Namun saat keduanya berjalan beriringan, dan tidak jauh meninggalkan sawah tersebut, tiba-tiba sambaran petir mengenai korban.
Seketika itu pula korban terjatuh dan meninggal di tempat. Melihat istrinya terkapar, suami korban mengangkat mayat wanita tersebut dan memberitahukan pada warga setempat.
"Korban mengalami luka bakar di punggung dan bagian leher,” ungkap Kapolres Dompu melalui Kasubag Humas Polres Dompu, Aiptu Hujaifah, Selasa (1/12).
Atas perisiwa itu, warga diminta untuk lebih berhati-hati. Mengingat akhir-akhir ini cuaca cukup ekstrem dan berisiko.
Baca Juga: Potret Bocah Baca Al Quran di Trotoar Bikin Terenyuh, Sosoknya Kini Dicari
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?