SuaraBali.id - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea berekasi setelah namanya hendak diboikot oleh warganet.
Pemboikotan tersebut diduga berkaitan dengan ramainya aksi boikot produk Paris beberapa waktu lalu buntut aksi penghinaan agama Islam.
Gegara menyandang nama 'Paris', Hotman pun terseret. Ia kembali memberikan tanggapan melalui akun Instagram pribadinya, @hotmanparisofficial.
Hotman Paris dibuat jengkel sekaligus ngakak karena beberapa netizen menyuruhnya mengganti nama.
Pengacara bergaya nyentrik ini mengunggah sebuah kata-kata yang menegur para pemboikot nama Hotman Paris.
"Jangan kau boikot Hotman Paris, itu nama orang bukan produk. Pengacara kondang pulak," bunyi kalimat yang diposting Hotman pada Minggu (29/11/2020).
"Bisa tamat hidup kau," lanjutnya disertai emoji ngakak dan hastag orang bego asal boikot.
Tak berhenti di situ, bahkan muncul usulan nama baru buat Hotman ketika namanya diboikot.
"Hotman Paris diboikot. Suruh ganti nama Hotman Istambul?" tulisnya lagi.
Baca Juga: Hotman Paris Menang Lelang Popcorn Rp 50 Juta, Warganet: Om Pungut Saya!
Gara-gara postingan Hotman Paris itu warganet dibuat tertawa sampai ngakak.
"Abanggg hahahah astagaa ngakak abiss nih baca caption abang... aduhh siapa itu yang mau Boikot abang kita nih," tulis @ayalisaregina.
Warganet lain juga memberikan usulan nama baru untuk pengacara keturunan Batak tersebut.
"Hotman italiano Hutapea," timpal warganet..
"Ganti hotman medan aja bang," saran warganet lain.
"Hotman kelapa gading," balas seorang warganet lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis