SuaraBali.id - Aktif di media sosial, tak heran jika sosok Dinar Candy kerap menjadi sorotan publik. Terbaru, DJ seksi tersebut mengunggah potret dirinya dalam balutan swimsuit di pinggir kolam renang. Rambutnya yang cepak, membuat warganet menyebut Dinar Candy mirip Nikita Mirzani.
Mengenakan swimsuit one piece berwarna biru, dalam foto tersebut Dinar Candy terlihat memamerkan punggung mulusnya. Tidak sedikit warganet yang gagal fokus saat menyaksikan foto Dinar Candy tersebut.
Dinar Candy mengunggah foto saat dirinya tengah berpose di kolam renang melalui akun Instagram @dinar_candy miliknya. Dengan pakaian renang berwarna biru muda, wanita cantik berusia 27 tahun ini tampak begitu seksi.
"Nongkrong dulu di kolam renang," ucap Dinar Candy pada caption foto yang ia bagikan. Pada foto tersebut, nampak Dinar tengah berpose di tangga kolam renang.
Selain itu, ada juga foto Dinar Candy yang duduk di tepian kolam renang dan terlihat sangat menawan. Tampilan rambut pendek Dinar Candy membuat gadis ini terlihat semakin mirip dengan Nikita Mirzani.
Saat ini Nikita Mirzani pun juga memiliki gaya rambut pendek yang membuat keduanya semakin terlihat mirip.
Unggahan Dinar Candy mirip Nikita Mirzani ini banyak menarik perhatian warganet. Hingga Jumat (27/11/2020), sebanyak lebih dari 30 ribu akun menyakai unggahan ini. Ratusan komentar juga turut membanjiri foto tersebut.
"Lah, kirain ini Instagramnya Nikita Mirzani," ujar seorang warganet.
Ada pula warganet yang memberi saran pada Dinar Candy melalui kolom komentar. "Neng Candy, maaf ya, coba sekali-sekali postingannya pakai hijab gitu. Jangan yang hot terus," ucap seorang warganet.
Baca Juga: Dinar Candy Pamer Foto Anggun Pakai Gaun, Dipuji Mirip Najwa Shihab
"Teteh mirip nyai (Nikita Mirzani) kalau rambutnya pendek," ungkap seorang warganet.
Wah, jadi bagaimana menurut travelers, kalian setuju kalau penampilan Dinar Candy mirip Nikita Mirzani dalam foto ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang