SuaraBali.id - Popularitas Dimas Ramadhan atau Dimas Ahmad kian melejit setelah dirinya viral karena dianggap mirip Raffi Ahmad. Anggota keluarga Dimas pun ikut disorot seiring popularitas sang pedagang bakso.
Belum lama ini publik dihebohkan dengan paras kakak Dimas, Rifan, yang dianggap mirip dengan Minho SHINee. Sekarang publik kembali dibuat ribut dengan wajah ayah Dimas, Agus. Mirip siapa?
Ternyata ayah Dimas dianggap sangat mirip dengan mendiang ayahanda Raffi, Munawar Ahmad. Kemiripan wajah keduanya terungkap setelah beberapa akun di Instagram menyandingkan foto mereka.
Salah satu akun Instagram yang membandingkan kolase foto ayah Dimas dan mendiang ayah Raffi adalah akun @artis.indo_hits. Tampak ada foto lawas Raffi bersama mendiang ayah yang dikolasekan dengan potret ayah Dimas.
Tidak butuh waktu lama, warganet langsung heboh melihat potret ini. Mereka takjub dan berpendapat bahwa ayah Dimas memang sangat mirip dengan mendiang suami Amy Qanita itu.
"Iyaaaa miripppp," komentar seorang warganet. "Ya ampun bapak mereka pun mirip. Emang bener-bener ini bukan kebetulan. Ini pasti udah rencana yang maha kuasa. Nasib orang memang nggak ada yang tahu," ujar warganet lain.
Tak berhenti di situ, komentar bernada takjub juga disampaikan oleh warganet lain. Saking miripnya, beberapa warganet menyebut ayah Dimas adalah kembaran mendiang ayahanda Raffi. Bahkan, ada juga yang berteori kalau ini merupakan bukti reinkarnasi.
"Fix ini kembar dari bapaknya," celetuk seorang warganet. "REINKARNASI TELAH MUNCULLL," kata warganet lain. "Real reinkarnasi yang sesungguhnya," tutur warganet lainnya.
Sementara itu, Raffi Ahmad masih terus mendukung karier Dimas di dunia hiburan Tanah Air. Ia tidak segan mengajak sang "kembaran" masuk dalam berbagai acara televisi. Bahkan, Raffi juga telah mempertemukan Dimas dengan bos sebuah stasiun televisi, Otis Hahijary.
Baca Juga: 'Kembaran' Raffi Ahmad Dapat Sepatu Mewah dari Bos TV, Berapa sih Harganya?
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang