
SuaraBali.id - Forsa yakin Ajang pencarian bakat penyanyi dangdut Bintang Suara sukses cetak pedangdut handal. Bintang Suara digagas Suara.com dan ProAktif.
Bintang Suara mendapat dukungan penuh dari Forsa Sumatera Selatan. Forsa merupakan Fans of Rhoma dan Soneta, yang anggotanya menyebar di seluruh penjuru Indonesia.
Bagi Forsa, ajang pencarian bakat merupakan bagian mengasah serta menyalurkan kemampuan anggotanya dalam menunjukan kemampuan mengolah vokal.
Namun, memang saat ini belum terangkum seberapa banyak anggota yang mengukir prestasinya di laga musik dangdut.
Baca Juga: Saat Dangdut Kian Digandrungi, Dari Anak-Anak Hingga ke Kampung
"Rata-rata, bisa menyanyi, tapi untuk yang ikut audisi, Forsa mendukung sekali. Ini juga bagian dari memasyarakatkan musik dangdut," kata Ketua Forsa Saefuddin didampingi Seketaris Forsa Puji Edi Purnomo, Sabtu (21/11/2020).
![Forsa Sumatera Selatan saat menggelar acara bersama anggotanya [Tasmalinda/suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/21/92219-forsa-sumatera-selatan-saat-menggelar-acara-bersama-anggotanya-tasmalindasuaracom.jpg)
Untuk di Sumsel, menurut Edi, even pencarian bakat musik memang digandrungi. Semakin banyak anak muda, penyanyi dan komunitas dangdut yang mencoba peruntungan tersebut.
Saat ditanya tentang ajang pencarian bakat yang penyanyi dangdut yang akan digelar Suara.com bekerja sama dengan Proaktif, Edi menyambut positif.
Menurunya dengan semakin banyak ajang-ajang pencarian bakat, juga menjadi bagian mengenalkan dangdut lebih luas.
"Semakin banyak pencarian banyak, juga makin mengenalkan dangdut," katanya.
Baca Juga: Fans Soneta: Ajang Dangdut Bintang Suara Bisa Mengasah Talenta
Untuk diketahui, Suara.com bekerja sama dengan Proaktif akan menggelar ajang pencarian bakat, khusus penyanyi dangdut baru yang akan menjangkau berbagai daerah di Indonesia.
Sosialisasi dan promosi program dalam waktu dekat akan segera disebarluaskan terutama oleh pihak Arkadia Digital Media Tbk, terutama melalui situs-situs berita yang dikelolanya berikut akun-akun media sosialnya.
Adapun salah satu yang akan turut memaksimalkan publikasi program ini adalah laman-laman regional Suara.com yang saat ini sudah mencakup belasan daerah.
Tidak ketinggalan pula tentunya beberapa portal berita vertikal dalam grup Arkadia Digital Media. Terkait mekanisme penjaringan biduan itu sendiri, teknisnya tengah dimatangkan dan akan disampaikan segera.
Proaktif sendiri dikenal mengelola artis-artis penyanyi dangdut, seperti Trio Macan, Duo Mojang, Anggun Pramudita dll.
Nantinya, Proaktif bakal mengelola produksi, termasuk proses rekaman dan pemasaran digitalnya, maupun kegiatan manggung sang penyanyi yang terpilih oleh ajang ini.
Berita Terkait
-
Pernah Dibayar Rp50 Ribu, Inul Daratista Ungkap Perjuangannya di Awal Karier Sebagai Pedangdut
-
Suara.com Dapat Serangan Siber, SAFEnet Ungkap Cara Kerja Serangan DDoS
-
Suara.com Diserang! Situs Sempat Tak Bisa Diakses
-
Kanal LikS Suara.com Kena Serangan Siber dalam 72 Jam Terakhir
-
Situs Suara.com Kena Serangan Siber, Tidak Bisa Diakses Selama 1,5 Jam
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
Terkini
-
Cara-cara Curang Wisatawan Asing Bisnis Akomodasi Tak Berizin di Bali, Bikin Rugi Hotel Resmi
-
Prabowo Masukkan Proyek Bandara Bali Utara Dalam RPJMN Meski Sempat Ditentang Megawati
-
Dari Bali ke Dunia, Kisah Sukses Bali Nature Tembus Pasar Internasional
-
Jenazah Kadek Melly Korban Kecelakaan di AS Akhirnya Dibawa ke Kampung Halaman
-
Penyedia Layanan Kanker Terbesar di Dunia Beroperasi di Bali International Hospital