SuaraBali.id - Sergio Ramos berhasil mengukir sejarah saat dimainkan dalam laga Swiss vs Spanyol di pertandingan putaran kelima UEFA Nations League, Minggu (15/11/2020) dini hari WIB. Dia sukses memecahkan rekor caps internasional milik kiper Italia Gianluigi Buffon.
Pertandingan di Stadion St. Jakob-Park, Basel, Swiss, menandai laga internasional ke-177 Sergio Ramos untuk Spanyol. Dia menyalip Buffon yang punya rekor 176 caps bersama gli Azzurri.
Selain melewati rekor fantastis Buffon, Ramos kini menjadi pesepakbola Eropa dengan caps terbanyak bersama Timnas, sebagaimana merujuk data di laman resmi UEFA.
"Bek Spanyol Sergio Ramos telah memainkan caps ke-177 untuk Spanyol dalam pertandingan UEFA Nations League di Swiss untuk memecahkan rekor caps terbanyak pesepakbola Eropa yang sebelumnya dipegang kiper Italia Gianluigi Buffon," tulis UEFA di laman resminya, Minggu (15/11/2020) dini hari WIB.
Ini adalah pencapaian besar bagi pemain berusia 34 tahun yang hingga kini masih bermain di level tertinggi. Selain jadi pilar penting di Timnas, Ramos juga masih jadi andalan Real Madrid.
Selama berseragam La Furia Roja, julukan Timnas Spanyol, Sergio Ramos telah mencetak 23 gol. Di Real Madrid sendiri dia telah mencetak 100 gol sejak bergabung dengan raksasa La Liga itu pada 2005.
Setelah melewati rekor caps Buffon, mantan pemain Sevilla itu kini membidik rekor milik pesepakbola Mesir Ahmed Hassan yang hingga saat ini masih memegang rekor caps terbanyak dalam sejarah dengan 184 penampilan.
Ramos sendiri berharap bisa memecahkan rekor tersebut dengan berusaha menjaga performa agar bisa tampil di Piala Dunia 2022 mendatang.
"Saya ingin terus bermain [untuk Spanyol] selama bertahun-tahun lagi," kata Ramos dikutip Metro.
Baca Juga: Belanda vs Spanyol: Ajang Eksperimen Frank de Boer dan Luis Enrique
"Saya harus pergi ke Qatar [untuk Piala Dunia 2022] dengan janggut abu-abu jika perlu," tambahnya.
Meski sukses memecahkan rekor caps terbanyak pesepakbola Eropa, ada catatan buruk yang diraih Ramos dalam laga Swiss vs Spanyol di mana dia gagal mengeksekusi dua penalti.
Berita Terkait
-
Prancis Taklukan Portugal, Berikut Hasil Lengkap UEFA Nations League
-
Swiss vs Spanyol: Gol Gerard Moreno Selamatkan La Furia Roja dari Kekalahan
-
Sergio Ramos di Ambang Pecahkan Rekor Eropa, Apa Itu?
-
Samai Rekor Buffon, Enrique Angkat Topi untuk Sergio Ramos
-
Sergio Ramos Bisa Samai Rekor Buffon jika Main di Laga Belanda vs Spanyol
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien