SuaraBali.id - Jagat media sosial Bali dihebohkan video viral dua bule baku hantam di depan supermaket. Tepatnya di Jalan Pemelisan Agung, Pemelisan Agung Canggu, Kuta Utara, Badung, Bali Kamis (5/11/2020).
Video warga negara asing terlibat perkelahian tersebut salah satunya dibagikan oleh akun @denpasarviral.
Tampak dua orang bule berkelahi dengan saling melayangkan pukulan keras hingga keduanya tergopoh-gopoh berusaha melindungi diri dari pukulan.
Kejadian itu menarik perhatian pengunjung supermarket. Beberapa orang dari dalam supermarket terlihat keluar menuju lokasi baku hantam yang sudah riuh di sekililingnya anjing menggonggong.
Diduga adu jotos terjadi karena perselisihan saat antre di supermarket.
Belum diketahui asal negara WNA yang berkelahi tersebut. Namun saat SuaraBali.id mendatangi lokasi dan mewawancarai saksi, Jumat (6/11/2020), Rama, satpam supermarket menuturkan tidak mengetahui asal negara WNA dan bagaimana perselisihan dimulai.
"Saya tahunya ada perkelahian tapi hanya sebentar dan langsung dipisahkan, tidak sampai terjadi hal yang tidak diinginkan, keduanya baik-baik saja," katanya.
Sementara Elvi, seorang saksi yang merupakan turis dari Jakarta yang menginap di sekitar lokasi kejadian, mengaku sempat melihat dua orang bule berkelahi.
Ia mengatakan kejadian itu mengundang keramaian. Namun tidak berlangsung lama tidak lama karena.
Baca Juga: Viral Video Nekat Terobos Jembatan Rel Kereta Api, Bikin Warganet Bergidik
"Bule muda mba, kayaknya dari Rusia atau Prancis karena banyak sini bule dari negara tersebut. Kayaknya bule itu sudah menetap di sini karena salah satunya pulang naik mobil dan gelagatnya seperti sudah lama di sini (Bali)," jelasnya.
Kontributor : Silfa
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain