SuaraBali.id - Libur panjang akhir Oktober sudah di depan mata. Pengawasan protokol kesehatan atau prokes di penyeberangan Selat Bali diperketat.
Hal tersebut lantaran masa libur panjang kali ini masih dalam suasana pandemi Covid-19. Penerapan prokes digalakkan.
Pulau Bali diprediksi masih menjadi incaran wisatawan di tengah pandemi Covid-19. Pengawasan di pintu masuk Bali diperketat guna mencegah penularan virus corona.
Seperti Pelabuhan PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Ketapang Banyuwangi yang saat ini tengah menyiapkan prokes ketat.
Dikutip dari Beritajatim.com -- jaringan Suara.com, petugas gabungan melakuan pemeriksaan fisik bagi calon penumpang yang hendak menyeberang ke Pulau Dewata.
Selain kelengkapan berkendara, petugas juga memeriksa kelengkapan kesehatan calon penumpang khususnya penerapan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
Petugas tak segan memberikan sanksi yustisi tindak pidana ringan bagi mereka yang melanggar.
Dalam pelaksanaannya pada Selasa (27/10/2020), sejumlah calon penumpang banyak yang masih tidak menggunakan masker.
Mereka dimintai keterangan dan diimbau untuk tetap menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah. Bahkan, beberapa dari mereka juga terpaksa dihukum push up.
Baca Juga: Jelang Libur Panjang, Belasan Ribu Kendaraan Masuki Bandung via GT Pasteur
“Ya, selama pandemi bagi calon penumpang harus tetap mematuhi protokol kesehatan Covid 19. Yaitu memakai masker, kalau tidak itu ada sanksinya yaitu sidang yustisi atau tindak pidana ringan," ujar Kapolsek KP3 Tanjungwangi, Iptu Sudarso.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain