SuaraBali.id - Publik sempat dikejutkan dengan seorang petani yang memuja dan menganggap Presiden Amerika Serikat, Donald Trump sebagai dewa.
Petani ini begitu mengagumi sosok Trump hingga membuat patung sang idola untuk disembah.
Dia adalah Bussha Krishna Raju, seorang pria asal Telangana, India. Namun belakangan ini, Raju dikabarkan meninggal dunia.
Sebelum meninggal Raju khawatir dengan kesehatan Trump yang terinfeksi Covid-19. Setiap hari ia berdoa untuk kesembuhan Presiden AS ke-45 tersebut.
Menurut kabar yang beredar, pria 38 tahun tersebut meninggal karena serangan jantung. Pria itu merasa syok dan tertekan sejak Trump dinyatakan positif Covid-19.
Beberapa temannya mengatakan jika Raju tak tidur pada malam hari demi mendoakan kesehatan Trump. Hal itu pula yang dianggap menjadi penyebab kondisi kesehatan Raju memburuk.
Menurut laporan media setempat, Raju tak sadarkan diri di rumah keluarganya di distrik Medak. Saat dilarikan ke rumah sakit, tim medis mengatakan jika pria itu terkena serangan jantung.
Salah seorang teman Raju kepada media lokal mengatakan jika pria itu telah berdoa untuk kesembuhan Trump sekitar empat hari terakhir sebelum kesehatannya memburuk.
“Dia cemas saat tahu Trump positif Covid-19. Dia tak tidur pada malam hari dan berdoa demi kesembuhan Presiden AS Trump selama tiga-empat hari terakhir,” ujarnya seperti dialihbahasakan dari Sputnik News.
Baca Juga: Best 5 Oto: Nissan Magnite di India, Viral Riding Gear Mahal buat Demo
Raju memang dikenal sebagai penggemar Donald Trump garis keras. Menurut Raju, Trump memiliki tekad yang besar untuk melindungi negaranya.
Saking cintanya terhadap Trump, Raju memasang patung semen Presiden AS itu senilai USD 1.778 di rumahnya pada 2019.
Banyak orang yang menganggap Raju mengalami gangguan jiwa karena begitu memuja Trump, tapi ia tak menggubrisnya,
Saat Trump berkunjung ke India, Raju sempat memohon kepada pemerintah India untuk bertemu Trump, namun permintaannya tak dikabulkan.
Anggap Trump Sosok Suci
Dalam sebuah pemberitaan yang diterbitkan media Newsweek pad 2018, Raju sudah sejak tiga tahun lalu memuja Trump. Ia sudah menganggap Trump sebagai sosok suci dan memujanya layaknya Dewa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
BRI Tegaskan Peran Strategis Dorong Ekonomi Desa Lewat Penghargaan Hari Desa Nasional 2026
-
Kunci Jawaban Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas X Halaman 27: Anak Muda Terjerat Pinjaman Online
-
Kunci Jawaban Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Kelas VI Halaman 23: Fenomena Tren Makanan
-
Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas VII Halaman 39: Pak Edo's Hobby
-
Tujuh Ribu Burung Kicau dari NTB Diselundupkan ke Bali