SuaraBali.id - Viral di media sosial ulah seorang pemuda yang diduga baru saja melakukan aksi pencurian. Bukannya menyesal, pemuda kali ini malah mengunggah status WhatsApp yang menggelikan.
Hal itu ditunjukan lewat cuitan yang dibagikan oleh akun Twitter @PenjahatGunung, Senin (21/9/2020).
Tampak sejumlah foto yang menampilkan seorang laki-laki berkaus putih. Foto pemuda tersebut terekam CCTV tengah menyambangi area parkir yang tidak diketahui lokasi pastinya.
Saat itu, ia menunjukkan gelagat mencurigakan. Sementara di foto kedua memperlihatkan unggahan status WhatsApp yang disebut milik pemuda tadi.
Dalam status itu, sang pemuda memamerkan helm berwarna merah. Helm itu disinyalir barang curian dari tempat parkiran tadi.
"Alhamdulillah wes keturutan (Alhamdullihah udah terkabul --red)," tulisnya sebagai narasi.
Adapun dalam foto lainnya, laki-laki itu mengunggah foto selfie dirinya memakai helm. Ia juga menyertakan tulisan "Pejuang rupiah" lengkap dengan emoji bergambar otot dan wajah tersenyum.
Kontan saja, ulah pemuda tersebut menjadi sorotan warganet. Tak sedikit yang menuding kalau pemuda itu telah mencuri helm di parkiran tapi justru bangga memamerkannya.
"Pejuang rupiah katanya," tulis pengunggah foto seperti dikutip dari SuaraBali.id, Senin (22/9/2020).
Baca Juga: Viral Mbak Ida Pamer Celana Dalam, Aksi Wanita Ini Malah Lebih Ekstrem
Begitu juga warganet lainnya yang berbondong-bondong memberikan sindiran.
"Namanya juga maling helm makanya be**. Kalo pinter mah jadi maling duit rakyat," celetuk @komandapele***.
"Pejuang rupiah apanya, pejuang tidak digebukin masa wkwkw. Bangga banget ya barang curian dibuat story," sindir @seka***.
"Semangat bikin storynya nanti sampe sel ya," kata @andriar***.
Sejak dibagikan unggahan soal maling yang diduga bangga dengan barang curiannya tersebut telah mendapat 205 retweets dan 570 likes. Selengkapnya bisa disimak di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk