
SuaraBali.id - Baru-baru ini nama selebgram Karin Novilda atau Awkarin menjadi sorotan lantaran dituding meminta endorse di sebuah restoran yang ada di Bali.
Kabar itu ramai menjadi perbincangan di kalangan warganet. Awkarin ngamuk atas tudingan tersebut.
Ia pun langsung mengklarifikasi dan menunjukkan pembayarannya seharga Rp 35 juta.
"Yang ke Bali bukan gue doang. Yang dimaksud juga bukan gue, kalau gue komplain bukan ke restaurant ini, tapi fine dining di mana gue bayar Rp 35 juga tapi bukan kayak fine dining," tulis Awkarin di Twitter, Senin (14/9/2020).
Baca Juga: Awkarin Ngamuk, Bantah Minta Makan Gratis di Restoran Bali
Lebih lanjut perempuan 24 tahun ini menanggapi santai tundingan yang mengarah padanya.
Namun ia memastikan dirinya tak pernah meminta gratisan dengan mengajukan endorsement.
"Nggak pernah gue minta gratisan. Jangan pukul rata semua influencer cuma karena lu benci satu say. Mau liat billnya? hehe. Mana pernah gue minta gratisan wkwk," sambungnya.
Cuitan Awakarin itu berawal dari curhatan seorang netizen membicarakan salah satu selebgram yang memanfaatkan kepopulerannya untuk makan gratisan.
Dia bilang, restoran mewah itu menolak memberikan endorse karena pemasukan berkurang selama pandemi virus corona (Covid-19).
Baca Juga: Makna Hari Raya Galungan yang Jatuh pada 16 September 2020
"Ngobrol-ngobrol sama bli mengenai keadaan Bali di saat pandemi ini seperti apa. Katanya hunian hotel turun jauh, saat ini palingan sekitar 10 persen, bahkan banyak hotel yang tutup dan ada ya dijual, hotel-hotel mewah pun beberapa tutup apalagi yang kecil-kecil, dan banyak juga karyawan yang dirumahkan. karyawan yang bertahanpun gaji nya dipotong," tulis akun @its yang diunggah akun gosip Lambe Turah di Instagram.
"Dan ada sempet juga cerita katanya ada selebgram yang nginep, makan di salah satu restoran di hotel ini, awal nya minta bayar pake endorse, karena manajemen nggak menyanggupi (mungkin karena efek tidak ada omset) akhirnya selebgramnya ngepost sesuatu yang menjelekan restoran tersebut," sambungnya.
Berita Terkait
-
Bali United Kembali ke Jalur Kemenangan, Stefano Cugurra Incar Happy Ending
-
Ingin Buat Bali United Gigit Jari, PSM Makassar Belajar dari Masa Lalu?
-
5 Gurita Bisnis Rachel Vennya: Curhat 60 Cushion dari Korea Ditahan Bea Cukai
-
Tinggalkan Bali United, Stefano Cugurra Bakal Merapat ke Bhayangkara FC?
-
Stefano Cugurra Hengkang, Bali United Bidik Legenda Real Madrid Jadi Pengganti?
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
Terkini
-
Jenazah Kadek Melly Korban Kecelakaan di AS Akhirnya Dibawa ke Kampung Halaman
-
Penyedia Layanan Kanker Terbesar di Dunia Beroperasi di Bali International Hospital
-
Link DANA Kaget di Akhir Pekan, Ada Uang Jajan Untuk Malam Minggu Siap Diklaim
-
Dedi Mulyadi Geram, Sekolah Ini Hendak Plesir ke Bali Dengan Minta Murid Bayar Jutaan
-
Skandal AI di Universitas Udayana : Mahasiswa Ubah Foto Teman Jadi Vulgar dengan Bot Telegram