SuaraBali.id - Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep kembali menjadi perbincangan. Namanya bahkan menempati jajaran trending topic Twitter, Senin (7/9/2020).
Hal itu dipicu unggahan Kaesang yang membagikan kisahnya saat membeli baju di sebuah sebuah online shop (olshop).
Kaesang sengaja melakukan pembelian, meski sudah tahu olshop tersebut penipu.
"Dapat laporan kalau akun ini penipu. Ya sudah, saya iseng untuk beli barang mereka," tulis Kaesang Pangarep di Twitter, Senin (7/9/2020).
Kaesang Pangarep menyertakan profil akun penipu tersebut dengan nama @kharunia.homedress. Online shop tersebut menuliskan dalam bionya menjual baju konveksi dan piyama.
Putra Presiden Jokowi tersebut menghubungi penjual di nomor 0852.8243.1766 untuk memesan piyama. Sang admin lantas memberikan format order untuk memesan baju tersebut.
Pengisian format order pun dilakukan dengan menyertakan nama Kaesang. Ia juga menuliskan alamat Istana Kepresidenan yang berada di Bogor, Jawa Barat.
Hingga format itu dikirim, sang admin belum mencurigai bahwa yang berkomunikasi dengannya adalah putra Presiden Indonesia.
"Sip, totalnya Rp 125.000. Untuk pembayaran di transfer ke Febrianti Hesti Wulandari, no rekening 90310073828," tulis si admin dalam pesan WhatsAppnya ke Kaesang Pangarep.
Baca Juga: Polisi Belum Terima Permohonan Rehabilitasi dari Reza Artamevia
Kaesang Pangarep kemudian mentransfer uang tersebut sekaligus menyertakan bukti pembayaran.
Berselang hampir dua jam, admin di online shop tersebut justru mengembalikan uang Kaesang Pangarep. Ia berdalih, stok baju yang dipesan telah habis.
Terkejut dengan pengembalian uang tersebut, Kaesang Pangarep coba menghubungi admin tersebut.
"Lho?" katanya dalam pesan yang dikirim.
Namun pesan itu tak mendapat respons. Lantaran nomor WhatsApp Kaesang Pangarep telah diblokir.
Bukti percakapan dengan admin online shop itu diunggah kembali lelaki 25 tahun ini.
Berita Terkait
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Pengamat UGM Nilai Jokowi Melemah dan Kaesang Tak Mampu, Mimpi PSI Tembus Senayan 2029 Bakal Ambyar?
-
Analis 'Tampar' Mimpi Kaesang di 2029: PSI Partai Gurem, Jokowi Sudah Tak Laku Dijual
-
Kaesang Tanggapi Cacian ke PSI: Kita Ini Gajah, Biarkan Saja!
-
Kaesang Blak-blakan Target PSI di Pemilu 2029: Ini Momentum Pembuktian Kami!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien