
SuaraBali.id - Mantan vokalis Nidji, Giring Ganesha jadi pelaksana tugas Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Dia menggantikan Grace Natalie yang sibuk sekolah ke Singapura.
Grace tengah melanjutkan studi S2 di Lee Kuan Yew School of Public Policy, NUS di Singapura.
Grace yang dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.
Ia berujar, selama dirinya studi, Giring tetap menjabat Plt Ketum PSI selama satu tahun.
Baca Juga: Siti Masfufah Hidup Lagi saat Jasad Dimandikan, Meninggal karena Diabetes
"Betul, selama saya studi, pelaksana tugasnya bro Giring," kata Grace kepada Suara.com, Selasa (18/8/2020).
Menurut Grace, alasan dirinya menunjuk Giring sebagai Plt karena Grace harus berfokus terhadap studinya.
Di mana, kata dia, materi kuliah sudah padat dan berat.
"Sementara tugas ketum (PSI) amat strategis, apalagi di saat kami sedang persiapan verifikasi, kami putuskan butuh pelaksana tugas," ungkap Grace.
Adapun Grace mempercayakan jabatan Plt Ketum PSI kepada Giring ialah lantaran pria yang juga eks vokalis band Nidji itu dianggap memiliki komitmen dan mewakili tokoh muda.
Baca Juga: Detik-detik Gadis Siti Masfufah Wardah Hidup Lagi saat Jasadnya Dimandikan
"Pengalaman bebrapa tahun ini berjuang bersama bro Giring di PSI, jadi pertimbangan utama. Bro Giring punya komitmen yang sama dengan PSI dan bisa mewakili tokoh muda yang kreatif," kata Grace.
Sementara itu, meski studinya sudah mulai berjalan, Grace masih harus menjalankan perkuliahan secara daring lantaran situasi masih pandemi Covid-19.
Kendati begitu tugas kuliah sudah mulai padat.
"Sudah mulai. Tugas reading dan study case sudah banyak. Harusnya kuliah fisik tapi karena Covid, sementara online dulu sambil menunggu perkembangan situasi," ujarnya menambahkan.
Calon presiden?
Beberapa waktu lalu, Cynthia Riza buka suara mengenai kabar suaminya, Giring Ganesha maju sebagai calon Presiden 2024. Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya di Instagram pada Minggu (16/8/2020).
Di situ, dia mengunggah ulang postingan akun @devi_tarya. Akun itu membagikan foto baliho Giring Ganesha bertuliskan, 'Giring Untuk Presiden 2024'.
Foto itu diambil di kawasan Cihampelas Bandung, Jawa Barat. Gambar baliho itu berbeda dengan baliho yang sebelumnya viral di Twitter.
Ini menandakan tidak cuma satu baliho yang memasang 'kampanye' Giring Ganesha tersebut.
Sayangnya dalam unggahannya itu, Cynthia Riza tidak banyak menuliskan banyak komentar. Dia hanya meminta doa saja.
"Mohon doanya sis," tulisnya di Instagram Story.
Selanjutnya, dia juga membagikan foto berduanya bareng Giring Ganesha di feed Instagram. Tak lupa Cynthia Riza menyisipkan caption yang berisi dukungan buat mantan vokalis Nidji tersebut.
"Never above you , Never below you , Always beside you (Tidak pernah di atasmu, Tidak pernah di bawahmu, Selalu di sampingmu). Bismillah sayang doa dan dukunganku selalu menyertaimu. Love you lots," kata Cynthia Riza.
Tak menunggu lama, unggahan perempuan itu pun langsung dikomentari. Ada yang bertanya-tanya apakah kabar Giring Ganesha mencalonkan diri jadi presiden benar adanya atau tidak.
Berita Terkait
-
Pramono Anung Restui Formula E 2025, PSI Kasih Ultimatum: Jangan Pakai Uang Rakyat
-
Tanggapi Desakan Jenderal Fachrul Razi dkk Copot Wapres, PSI Bela Gibran: Ini Mandat Rakyat!
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Buntut Isu Matahari Kembar Usai Menteri Temui Jokowi: PSI: Silaturahmi Perintah Agama, Kok Dicurigai
-
Usai Ditemui Prabowo, PSI Berharap Megawati Bisa Bertemu dengan Jokowi dan SBY
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
Terkini
-
Penyedia Layanan Kanker Terbesar di Dunia Beroperasi di Bali International Hospital
-
Link DANA Kaget di Akhir Pekan, Ada Uang Jajan Untuk Malam Minggu Siap Diklaim
-
Dedi Mulyadi Geram, Sekolah Ini Hendak Plesir ke Bali Dengan Minta Murid Bayar Jutaan
-
Skandal AI di Universitas Udayana : Mahasiswa Ubah Foto Teman Jadi Vulgar dengan Bot Telegram
-
Dari 'Kak' Jadi 'Sayang' Transformasi Hubungan Luna Maya Dan Maxime Bouttier di Luar Dugaan