SuaraBali.id - Satu unit kapal patroli dari Satui, Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan dipindah ke Pelabuhan Sanur, Denpasar, Bali oleh Direkrorat Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Kementerian Perhubungan.
Hal ini demi mendukung patrol di sekitaran Sanur, Bali.
“Kapal itu untuk menunjang kegiatan patroli di sekitar perairan Sanur,” kata Direktur KPLP Jon Kenedi di Sanur, Kamis (9/11/2023).
Adapun kapal patroli jenis Perahu Rigid Buoyant (RBB) itu dilakukan Jon Kenedi kepada Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Benoa Denpasar Sadeli, dan disaksikan Kepala KSOP Kelas III Satui, Kalimantan Selatan, Stanislaus Wetik.
Seperti diketahui Pelabuhan Sanur merupakan salah satu satuan kerja di bawah koordinasi KSOP Benoa Denpasar.
Kapal cat hitam yang memiliki sembilan tempat duduk, termasuk nakhoda kapal itu, nantinya beroperasi melakukan pengawasan keamanan pelayaran di sekitar perairan Pelabuhan Sanur-Benoa, Denpasar.
Kapal patroli itu merupakan milik Direktorat KPLP yang awalnya diserahkan kepada KSOP Satui. Namun demikian Pelabuhan Sanur dirasa membutuhkan kapal tersebut.
“Tapi Pelabuhan Sanur itu sangat membutuhkan kapal patroli sehingga direlokasi ke Bali untuk mengawasi kapal,” katanya.
Ada pun kegiatan pengawasan kapal itu yakni terkait aspek keselamatan, keamanan pelayaran, lalu lintas kapal cepat dan mobilitas penumpang di Pelabuhan Sanur.
Kapal ini juga akan melengkapi kapal patroli yang dimiliki KSOP Benoa yakni Kapal Kelas III dan Kapal Kelas V.
- 1
- 2