Gampa M 6,5 Guncang Bali, Warga di Denpasar Teriakan Idup

Saat gempa mengguncang warga di wilayah Sumerta Kelod, Denpasar Timur berhamburan keluar rumah

Eviera Paramita Sandi
Jum'at, 14 April 2023 | 17:19 WIB
Gampa M 6,5 Guncang Bali, Warga di Denpasar Teriakan Idup
Gempa Bumi di Bali, Jumat (14/4/2023) [Istimewa/BMKG]

SuaraBali.id - Gempa guncang Bali hari ini, Jumat (14/4/2023) dengan Magnitudi berskala 6,5. Adapun sesuai informasi resmi BMKG, gempa bumi ini berpusat di Tuban, Jawa Timur.

Gempa ini tercatat pukul 16.55 : 44 WIB dan lokasi tepatnya adalah 6,29 LS, 111,92 BT dengan kedalaman 632 Km. Yaitu di 68 km BaratLaut TUBAN-JATIM.

Warga di Denpasar pun melaporkan guncangan yang terjadi sore ini.

Saat gempa mengguncang warga di wilayah Sumerta Kelod, Denpasar Timur berhamburan keluar rumah dan meneriakkan “Idu, Idup,” disusul warga lainnya yang kemudian keluar rumah.

Baca Juga:Jadwal Buka Puasa Ramadhan Untuk Wilayah Bali, Jumat 14 April 2023

“Ada gempa ya ini? Lumayan lama,” ujar warga di wilayah Sumerta Kelod, Suartini.

Warga lain melaporkan gempa ini juga dirasakan di wilayah Denpasar Barat, Kuta, Badung, sampai Gianyar.

Hingga berita ini ditulis, belum ada laporan kerusakan terkait gempa bumi sore ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini