Bebas Lebih Cepat Putra Siregar Bebas Langsung Nonton Bola Bersama Atta Halilintar

Putra Siregar mendekam di balik jeruji besi usai dirinya dan Rico Valentino dilaporkan oleh Nur Alamsyah atas kasus pengeroyakan.

Eviera Paramita Sandi
Jum'at, 23 September 2022 | 10:04 WIB
Bebas Lebih Cepat Putra Siregar Bebas Langsung Nonton Bola Bersama Atta Halilintar
Putra Siregar [Instagram FC Bekasi]

SuaraBali.id - Putra Siregar akhirnya bisa menghirup udara segar setelah menjalani hukuman atas kasus pengeroyokannya. Nur Wafiq, pengacara Putra Siregar juga membenarkan kliennya sudah bebas dan tengah berkumpul dengan keluarga.

Kuasa hukum bos Pstore tersebut membeberkan bahwa sementara waktu ini kliennya masih akan fokus terhadap keluarga dan belum mengonfirmasi kapan akan memberi keterangan kepada awak media.

Kabar mengenai kebebasan Putra Siregar ini semakin ramai terdengar setelah ia diketahui tengah bersama Atta Halilintar menonton pertandingan FC Bekasi City yang merupakan klub asuhannya melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat pada Senin (19/09/2022) lalu.

Putra Siregar dan Rico Valentino. [Instagram]
Putra Siregar dan Rico Valentino. [Instagram]

Seperti diketahui Putra Siregar mendekam di balik jeruji besi usai dirinya dan Rico Valentino dilaporkan oleh Nur Alamsyah atas kasus pengeroyakan.

Nur Alamsyah selaku korban melaporkan bahwa dirinya tiba-tiba dikeroyok oleh Putra Siregar dan Rico Valentino ketika berjumpa di salah satu tempat hiburan malam.

Atas kasus tersebut, Putra Siregar dan Rico Valentino ditetapkan sebagai tersangka dengan hukuman 6 bulan penjara terhitung sejak 12 April 2022. Putra Siregar bisa bebas lebih cepat pada bulan September sebab ada program asimilasi.

Kontributor : Muna

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini