Maskot Tiara Dewata Diangkut Naik Truk, Warganet Kembali Sedih Ingat Masa Lalu

Tak ada kejadian apapun dalam video tersebut namun warganet merespons hal ini dengan kesedihan.

Eviera Paramita Sandi
Sabtu, 30 Juli 2022 | 09:41 WIB
Maskot Tiara Dewata Diangkut Naik Truk, Warganet Kembali Sedih Ingat Masa Lalu
Maskot Tiara Dewata diangkut. [Instagram@punapibali]

SuaraBali.id - Pindahnya supermarket legendaris Tiara Dewata Denpasar yang terletak Jalan Mayjen Sutoyo Denpasar membuat banyak bersedih. Pasalnya supermarket yang sudah berdiri sejak lebih dari 30 tahun di Denpasar ini mempunyai banyak kenangan bagi pelanggannya.

Dan tutupnya Tiara Dewata di Jalan Sutoyo ini ternyata belum membuat warganet move on. Seperti yang tampak pada unggahan video saat dibawanya patung gajah maskot Tiara Dewata di media sosial.

“Mau dibawa kemana ya ikon Tiara Dewata ini?” seperti unggahan akun instagram @punapibali.

Dijelaskan bahwa video ini diambil pada tanggal (27/7/2022). Dalam video tersebut patung gajah yang menjadi ikon supermarket ini dibawa menggunakan truk melintasi jalan Jalan P.B. Sudirman, Denpasar.

Baca Juga:Fakta di Balik Jeje Slebew Ngamuk di Citayam Fashion Week, Ternyata Marketing Film

Tak ada kejadian apapun dalam video tersebut namun warganet merespons hal ini dengan kesedihan.

“Brsn tadi lewat di depan tiara yg lama, kok sedih ya,” ujar akun @alit***

“Jalan-jalan ke tiara *emoji silang* Tiara yang jalan-jalan *emoji cek*,” ujar @sefty***

“Banyak kenangan, salah satu supermarket tertua di Bali mungkin, jauh sebelum era mall merajai di Bali,” kata @guna***

“Sang legend akhirnya bisa naik mobil juga untuk jalan2.. Semoga ditempat baru dgn suasana baru jg akan membentuk kenangan manis yg akan sll dikenang sperti kami mengenangmu Di Tiara Dewata,” ujar @ayuwu***

Baca Juga:Will Smith Minta Maaf, Merasa Malu Dan Menyesal Tampar Chris Rock

Video Selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini