Klarifikasi
Di video lain, bule tersebut akhirnya membuat klarifikasi setelah mendapat komentar menohok dari warganet Indonesia.
"Guys, aku bukan maksud begitu. Tapi ada beberapa buku yang ditulis kayak gitu. Yang jelas aku nggak setuju sama sejarah Belanda. Dan aku pikir juga enggak ada yang setuju sama apa yang mereka lakuin. Jadi aku bilang lagi dari semua orang Belanda. Maaf atas semua kesalahan nenek moyang," ungkap bule.
Mengingat Kembali Masa Penjajahan Belanda dan Jepang
Sebelum merdeka, masyarakat Indonesia hidup dalam masa penjajahan kolonial Belanda dan Jepang. Masyarakat pribumi dijajah dan dijadikan budak di tanah kelahirannya sendiri, hingga pada 17 Agustus 1945 di bawah kepemimpinan Ir. Soekarno dan Bung Hatta Indonesia berhasil memproklamasikan kemerdekaan.
Terlepas dari hari kemerdekaan, perlu juga tahu bagaimana beratnya masyarakat hidup di masa penjajahan kolonial dan Jepang agar bisa lebih menghargai, bersyukur sudah tidak lagi hidup di masa tersebut.
Masa penjajahan kolonial Belanda
Mengutip Ruang Guru, Senin (16/8/2021) bangsa kolonial menjajah Indonesia selama 350 tahun atau 3,5 abad lamanya. Selama itu pula banyak hal yang diubah dan diatur oleh bangsa Belanda dari pembukaan lahan, pembangunan infrastruktur hingga mengubah alat pembayaran.
1. Hutan Indonesia dibabat dijadikan perkebunan