Viral, Gas Kompor Portable Meledak Saat Grill Daging, Suaranya Seperti Lemparan Granat

Namun saat kompor mulai dinyalakan, tiba-tiba gas portabel meledak dan membuat tiga perempuan itu berhamburan.

Eviera Paramita Sandi
Rabu, 20 April 2022 | 14:07 WIB
Viral, Gas Kompor Portable Meledak Saat Grill Daging, Suaranya Seperti Lemparan Granat
Viral, Gas Kompor Portable Meledak Saat Sedang Grill Daging. [Foto : Kolase TikTok @marsyanda_df]

SuaraBali.id - Viral di sosial media TikTok tiga perempuan yang tengah memanggang atau grill daging di pelataran rumahnya.

Namun saat kompor mulai dinyalakan, tiba-tiba gas portabel meledak dan membuat tiga perempuan itu berhamburan.

Ngerinya bunyi ledakan tersebut bahkan sampai terdengar, begitupula dengan asap putih sampai lemparan serpihan lempeng kompornya.

Pemilik akun Tiktok @marsyanda_df menceritakan kronologi kejadian yang ia alami bersama teman-temannya itu.

Awalnya ia mengaku sempat mencium bau gas sebelum memulai memasak. Karena bau gas sudah tidak tercium lagi, ia pun memutuskan untuk melanjutkan memasak.

Namun tidak disangka sesaat mereka mulai menyalakan kompor dan mulai memasak, ledakan pun terjadi serta membuat ketiganya kaget dan berhamburan menghindar.

Ledakan tersebut diduga berasal dari gas yang bocor.

"Ku kira itu bau dari aroma daging yang gosong. Tiba-tiba duarr, kemungkinan dari gas yang bocor," katanya.

Namun demikian beruntungnya, ketiga sekawan yang mengalami peristiwa itu selamat. Di video selanjutnya ia mengunggah kondisi pasca ledakan.

Mereka tampak tertawa sambil menyapu serpihan ledakan dan teras rumah yang berantakan itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini