Viral, Pria Ini Makan Bakwan Sayur Tak Sesuai Harapan, Warganet Sebut Pakai Tepung Titanium

Unggahan itu menampilkan, seorang pria baru saja membeli beberapa gorengan. Gorengan yang ia beli salah satunya adalah bakwan sayur.

Eviera Paramita Sandi
Rabu, 13 April 2022 | 09:49 WIB
Viral, Pria Ini Makan Bakwan Sayur Tak Sesuai Harapan, Warganet Sebut Pakai Tepung Titanium
Bakwan Sayur. (Instagram/susi.agung)

SuaraBali.id - Sebagai makanan khas Indonesia, bakwan menjadi favorit banyak orang karena rasanya yang gurih dan lembut di dalam apalagi bila dimakan saat hangat setelah digoreng.

Gorengan bakwan pun sering dijual di pinggir jalan dengan berabagai cara pembuatan oleh si penjual. Sayangnya, terkadang ada penjual gorengan yang membuat bakwan dengan tekstur berbeda.

Seperti yang diunggah melalui akun TikTok @thundergod20000volt.

Unggahan itu menampilkan, seorang pria baru saja membeli beberapa gorengan. Gorengan yang ia beli salah satunya adalah bakwan sayur.

Bakwan sayur keras (TikTok @thundergod20000volt)
Bakwan sayur keras (TikTok @thundergod20000volt)

Tak tampak ada yang aneh di gorengan yang dikemas dengan kresek bening itu. Ia pun mengambil sepotong bakwan dan ditunjukkan ke warganet.

Tapi apa yang didapatnya, sensasi saat memakannya tak seperti harapan. Siapa sangka, bakwan tersebut bukan renyah, melainkan sangat keras.

Ia pun membuktikan seberapa kerasnya bakwan sayur tersebut, pria ini membenturkannya ke kursi besi. Benar saja, suara pukulan dari bakwan itu terdengar sangat nyaring.

Ada suara nyaring yang dihasilkan bakwan dan kursi besi itu menunjukkan seberapa keras bakwan tersebut. Bahkan, suaranya terdengar di seluruh ruangan saking nyaringnya.

Bakwan dengan tekstur sekeras itu tentu akan cukup sulit saat dikunyah.

"Terbuat dari apa?" tulis pengunggah video ini pada caption.

Video tersebut lantas mendapat banyak perhatian dari warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Terbuat dari tepung titanium dan tambahan baja Damaskus itu, Bang," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Beli yang banyak bang, bisa buat pondasi rumah," ujar warganet ini.

"Cocok nih buat uji kekuatan gigi," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Rabu (13/4/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 4 juta kali di TikTok.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini