"Hanya modal di awal beli indukan. Sekarang sudah berkembang banyak," kata dia.
Ia mengatakan harga jual tillandsia bervariasi tergantung jenis dan ukuran. Termurah mulia dari Rp25 ribu. Namun ada juga yang bisa mencapai Rp5 juta.
Untuk penjualan ia mengandalkan media sosial dan marketplace. Kebanyakan pembeli berasal dari sejumlah kota di pulau Jawa.
Mahaputra mengaku saat ini hanya membudidayakan jenis ionantha rubra. Jenis ini harganya terjangkau dan banyak peminatnya.
"Paling banyak laku ionantha rubra harganya terjangkau," kata dia.
Selain tillandsia, ia juga menjual anggrek. Untuk jenis Panda ia menjual di Bali dengan harga Rp 200 ribu sampai Rp 300 ribu.
Bibit anggrek Panda, kata dia, didatangkan dari Jakarta yang diimpor dari Thailand. Kemudian ia rawat hingga berbunga dan siap dijual. Untuk tanaman anggrek, ia bisa memperoleh omzet hingga Rp6 juta sebulan.
"Anggrek Panda kita beli seharga Rp125 ribu dan setelah tiga bulan dirawat sudah siap untuk dijual," kata dia.