SuaraBali.id - Gianyar akan membangun sebuah mal mewah di bangunan bekas Hardys Gianyar, Bali. Sebelumnya, Bupati Mahayastra mengatakan pembangunan Mall yang mewah ini guna melayani warga berduit dari Gianyar dan Bali Timur.
Di dalam Mal akan dijual produk berkelas, mulai dari pakaian, sepatu, peralatan olahraga dan produk barang mewah lainnya. Bahkan pada lantai atas akan disiapkan restoran mewah.
"Kita (Pemkab Gianyar) hanya menyediakan bangunan, nanti pengelolaannya oleh pihak ketiga, sedangkan produk yang dijual untuk kalangan atas," jelas Bupati Mahayastra saat itu.
Sedangkan bangunan tersebut sudah habis kontrak maka akan segera diratakan dengan tanah. Kabid Aset BPKAD Pemkab Gianyar, Gusti Ngurah Krisna mengatakan saat ini BPKAD sedang melakukan pelelangan kepada pihak ketiga.
"Untuk pengumuman pengosongan gedung, sudah dilakukan. Karena pada saat akan diratakan dengan tanah, eks bangunan tersebut harus sudah kosong," jelasnya saat dikonfirmasi, Kamis (28/10/2021).
Tanpa Izin Hanya Sebatas Penyegelan
Sedangkan untuk pelelangan, bangunan tersebut dilelang dengan harga penawaran Rp233 juta lebih. Bangunan tersebut dengan luas lantai keseluruhan 4.518 M2 dibangun pada Tahun 1996.
Rekanan yang menawar diwajibkan menyerahkan uang jaminan sebesar Rp 116,5 juta.
"Hanya saja, karena eks bangunan berada di pusat kota, maka rekanan yang meratakan mesti bekerja ekstra hati-hati terutama dampak debu," tambah Gung Krisna.
Dikatakannya, perataan bangunan tersebut baru proses pengumuman lelang.
"Untuk pendaftaran dan proses lelang akan diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) di Denpasar," tambahnya.
Sedangkan untuk pembangunannya diperkirakan Tahun 2022 dengan menggunakan dana pinjaman daerah.