Terungkap Gaji Penari Keraton Yogyakarta di Bawah Rp 1,7 Juta Per Bulan

Dewati Rahmayani suka menari, dia pun memutuskan menjadi Lalitamardowo di Keraton Yogyakarta saat ini.

Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 05 Maret 2021 | 06:30 WIB
Terungkap Gaji Penari Keraton Yogyakarta di Bawah Rp 1,7 Juta Per Bulan

Hal senada disampaikan Reni, salah satu abdi dalem yang sudah menari di keraton sejak enam tahun terakhir. Meski baru ditetapkan sebagai abdi dalem sejak dua tahun terakhir, sang sarjana juga merasa bersyukur bisa masuk ke keraton.

"Di sini saya saya dapat berkah, itu menurut saya lebih dari materi atau gaji kecil. Saya bisa belajar ini itu. Di sini bukan cari materi, tapi membuat saya belajar. Saya pribadi merasa, seiring perjalanan waktu ada berkah. Bukan gaji kecil yang diperdebatkan karena kami siap untuk mengabdi," ungkapnya.

Wisatawan mengunjungi kompleks Keraton Yogyakarta, DI Yogyakarta, Selasa (14/7/2020). [ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah]
Wisatawan mengunjungi kompleks Keraton Yogyakarta, DI Yogyakarta, Selasa (14/7/2020). [ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah]

Berbagai aturan yang ditetapkan keraton untuk menjadi abdi dalem pun tak menjadi soal buat mereka. Aturan di keraton justru membentuknya menjadi pribadi yang santun, termasuk belajar berbusana Jawa yang benar.

"Seharian aktivitasnya di dalam keraton karena kami di Kridomardowo seperti pegawai biasanya," jelasnya.

Baca Juga:Tolak Aksi Hari Perempuan Internasional, Ini Penjelasan Polresta Yogyakarta

Penghageng Kawedanan Hageng Punokawan (KHP) Kridomardowo KPH Notonegoro menjelaskan, meski gaji sebagai abdi dalem kecil, ternyata banyak anak muda yang tertarik. Saat ini ada 60 orang calon abdi dalem yang mendaftar di KHP Kridhomardowo Keraton Yogyakarta yang merupakan lulusan perguruan tinggi.

Kawedanan menyeleksi ke-60 orang tersebut melalui sejumlah proses, mulai dari video kiriman. Setelah terpilih, mereka harus mengikuti proses percobaan atau magang.

"Dari puluhan orang yang masuk tersebut nantinya masih harus menunggu penyeleksian tiap-tiap divisi dari KHP Kridhomardowo. Rekrutmen kan ada empat golongan, nantinya akan dipisah-pisah sesuai golongan karena data yang masuk masih dalam bentuk kesatuan, belum dipisah-pisah,” paparnya.

Untuk seleksi kali ini, abdi dalem akan ditempatkan di empat golongan Kridhomardowo, yakni Wiyaga (penabuh gamelan), Pasindhen (penembang perempuan), Lebdaswara (penembang laki-laki), dan Musikan (korps musik yang bertugas memainkan alat musik).

Calon abdi dalem akan diobservasi terkait perilaku dan tindak tanduknya. Setelah melewati proses itu, mereka dapat mengikuti tahapan magang selama kurang lebih dua tahun.

Baca Juga:Pemkot Jogja Soal Mutasi Virus Corona: Penjagaan Pintu Masuk Wewenang Pusat

“Pada masa seleksi nanti kita akan melihat sejauh mana skill atau keahlian mereka pada golongan yang didaftarkan. Di sana juga akan dipilih siapa saja yang sesuai dengan kebutuhan di sini,” imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak