SuaraBali.id - Netizen bongkar kejanggalan bantahan Fadli Zon likes video syur di Twitter. Netizen tidak menuduh langsung jika Politikus Partai Gerindra itu berbohong tidak likes video syur.
Sebelumnya Fadli Zon mengatakan yang likes video syur itu adalah stafnya.
Fadli Zon menyebut hal tersebut merupakan kelalaian staf saat hendak memblokir situs tak senonoh.
Selain itu, Fadli mengungkapkan bahwa akun Twitternya dikelola oleh empat orang admin.
Baca Juga:Akun Twitternya Like Video Syur, Fadli Zon Ngaku Endus Keanehan
Namun, seorang warganet mengungkap pernyataan Fadli Zon pada sebuah artikel. Hal itu diunggah oleh akun Twitter @narkosun.
Dia mengunggah pernyataan Fadli Zon yang pernah mengatakan bahwa akun Twitternya dia kelola sendiri.
"Sudah ada yang ngeles, gaes. Padahal dulu bilangnya akun Twitter dikelola sendiri. Sekarang ada 4 orang tim admin. Percaya?" tulis akun tersebut, dikutip Suara.com.
Berdasarkan unggahan tersebut, pernyataan Fadli pernah ia lontarkan pada tahun 2017.
Hal itu berbanding terbalik dengan pernyataan Fadli Zon saat ini. Dalam cuitannya di akun Twitter @Fadlizon, dia mengatakan akunnya dikelola oleh empat orang admin.
Baca Juga:Fadli Zon: Mungkin Saja Ada Kelalaian Staf Ketika Blokir, Sudah Saya Tegur
"Sekaligus bersih-bersih dari banyak akun anonim tak jelas, juga reset kembali password. Dua hari kemarin, tim admin juga menerima beberapa notifikasi ada upaya login dan retas menggunakan perangkat lain. Akun ini dikelola oleh saya dan tim admin 4 orang," cuit Fadli Zon.
Sebelumnya, dia juga menjelaskan soal akun miliknya kepergok memberikan like pada video porno.
Dia menyebut hal tersebut merupakan kelalaian dari para staf yang mengurus akunnya.
"Saya dan tim admin sudah cek keanehan akun twitter ini kemarin. Sudah pasti tak pernah like situs takk senonoh, yang ada selalu blokir. Mungkin saja ada kelalaian staf ketika blokir. Sudah saya tegur dan evaluasi," jelasnya.
Sempat Jadi Trending Topic
Sebelumnya politikus Gerindra itu menjadi bahan pembicaraan ramai di Twitter pada Rabu (6/1/2020). Akun twitter Fadli Zon tertangkap basah me-like video porno di media sosial tersebut.
Pada Rabu sore, tagar #FadliZonJubirBokep berada di puncak daftar topik paling trending di Twitter Indonesia. Meski cuitan soal itu masih berjumlah sekitar 2.800 kali.
Selain tagar tersebut, akun resmi Fadli Zon juga menjadi sasaran ejekan serta sindiran publik di Twitter, meski banyak juga akun yang menyerang itu diduga kuat sebagai akun bodong.