SuaraBali.id - Pelayanan jelas sangat penting dan harus diperhatikan oleh para pelaku usaha. Namun, masih saja ada pelayan resto yang dianggap melakukan tindakan kurang berkenan, salah satu sembarangan menuduh pelanggannya gay alias penyuka sesama jenis.
Hal itulah yang diceritakan akun TikTok @chriswisconsin. Chris adalah seorang pecinta mi khas Jepang, ramen. Hampir setiap pulang kuliah dirinya menyempatkan diri untuk makan ramen.
Namun, ada yang berbeda di hari itu. Salah satu teman prianya meminta untuk ikut makan ramen bersama dirinya. Tak mau ambil pusing, Chris pun mengiyakan.
Sesampainya di restoran ramen, mereka duduk seperti biasa. Ketika pelayan datang, di sinilah hal tak menyenangkan mulai terjadi. Pelayan tersebut melihat dengan tatapan aneh dan meremehkan pada Chris.
Baca Juga:Resep Ramen Hakata dari Mi Instan ala Devinna Hermawan, Mirip Aslinya!
Gaya bicara, melihat, dan cara tersenyum pelayan tersebut nampak berbeda dari biasanya. Tidak cuma Chris yang menyadari keanehan itu, temannya pun merasakan hal yang sama.
Namun Chris dan temannya tidak mau ambil pusing. Setelah pelayan pergi, pelayan tersebut berkumpul dengan temannya dan nampak seperti tengah bergosip. Pelayan itu bahkan menunjuk dan tertawa ke arah meja yang ditempati Chris dan temannya.
Akhirnya Chris pun menegur pelayan tersebut dan menanyakan kenapa mereka melihat dengan aneh. Hanya saja, jawabannya pelayan semakin membuat Chris kesal.
"Nggak apa-apa, Mas. Kalian berdua cocok kok," ujar si pelayan menjawab Chris.
Chris akhirnya memilih cepat-cepat menyelesaikan makannya dan segera meninggalkan tempat tersebut. Unggahan ini ramai diperbincangkan warganet. Hingga Rabu (9/12/2020), unggahan ini sudah disaksikan sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Baca Juga:44 Tahun Tutup, Restoran Ramen Pertama di Jepang Akan Kembali Dibuka
"Ya ampun, gue kalo jadi lu pasti udah gue laporin langsung ke managernya," ucap seorang warganet di kolom komentar.
Warganet lainnya ikut mengomentari video tersebut. "Kok bisa ya mereka ngasih pelayanan begitu?"
"Kalau gue digituin, fix males banget buat dateng ke tempat itu lagi," begitu komentar warganet lainnya.