SuaraBali.id - Turnamen the Next Gen 2023 yang diadakan klub sepak bola Bali United melirik bakat pemain baru untuk pembinaan talenta muda melalui yang dikelompokkan dalam beberapa kategori usia.
Adapun turnamen tersebut diadakan pada 18-20 Agustus yang terbagi dalam lima kategori usia yakni sembilan tahun atau U-9, U-11, U-13, U-15, dan U-18.
Yang menarik perhatian adalah anak striker Bali United Ilija Spasojevic yaitu Dragan Spasojevic yang juga ikut dalam turnamen tersebut.
Dia pun berposisi sama dengan sang ayah yaitu sebagai penyerang bagi timnya yang ikut dalam turnamen dengan hadiah total sebesar Rp50 juta itu.
“Kami usahakan ini diadakan setiap tahun, sekaligus melirik bakat baru,” kata Chief Executive Officer (CEO) Bali United Yabes Tanuri di Denpasar, Jumat (18/8/2023).
Turnamen ini diikuti oleh 88 peserta dari sejumlah sekolah sepak bola (SSB) di Bali dan Lombok, NTB, yang diadakan di Pemusatan Latihan Bali United di Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, Bali.
Yabes Tanuri mengapresisasi minat anak muda yang juga mendapat dukungan dari orang tua dalam pengembangan talenta muda khususnya di dunia sepak bola.
Turnamen ini tak hanya diikuti warga Bali, tapi juga daerah tetangga, Lombok, serta anak ekspatriat yang berdomisili di Pulau Dewata.
Selain itu, apabila ada pemain muda yang berbakat maka berpotensi dibina lebih lanjut melalui wadah Bali United Youth.
Sejumlah jebolan Bali United Youth yang kini berada di skuad senior asuhan pelatih kepala Bali United Stefano Cugurra di antaranya Made Andhika Wijaya, Komang Tri Arta, Kadek Arel Priyatna, Made Tito Wiratama.
Kemudian, Komang Aryantara, Kadek Agung Widnyana, Kadek Dimas Satria, Gede Agus Mahendra, dan Rahmat Arjuna yang sebelumnya menjadi pemain muda.
Rahmat Arjuna adalah jebolan skuad Bali United U-18 yang sukses menjadi juara Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-18 pada 2021. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan