SuaraBali.id - Bali United menggaet pemain anyar pengganti Brwa Nouri untuk melengkapi kuota pemain asing yang berlaga pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/2024.
Ia adalah pemain asing baru dari Tim Nasional (Timnas) Palestina, Mohammed Bassim Rashid.
“Kualitas Rashid sesuai dengan kebutuhan tim pada musim ini,” kata Chief Executive Officer (CEO) Bali United Yabes Tanuri, Jumat (14/7/2023).
Seperti diketahui Brwa Nouri yang pada Kamis (13/7/2023) menyepakati untuk tidak melanjutkan kerja sama dengan Serdadu Tridatu setelah bergabung sejak pertengahan 2018.
Sebenarnya Rashid bukanlah orang baru di persepabolaan nasional, karena ia pernah menjadi bagian dari Persib Bandung dan membela Maung Bandung pada musim kompetisi Liga 1 Indonesia 2021/2022.
Total ia tampil sebanyak 27 kali dengan enam gol dan tiga kali assist untuk Maung Bandung.
Namun Rashid kembali ke Palestina untuk membela tim Jabal Al-Mokaber yang musim terakhir menjadi juara Liga Tepi Barat di Palestina dan menjadi wakil klub di kompetisi Piala Asia musim ini.
“Semoga proses adaptasi dapat dengan mudah dijalankan dan membantu memberikan prestasi terbaik untuk Bali United,” imbuh Yabes.
Mengawali proses adaptasi dengan tim baru, Rashid kemudian menyambangi Pemusatan Latihan Bali United di Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, Bali.
Pemain berusia 28 tahun itu mengaku nyaman untuk berlatih dan berharap bisa segera memperoleh poin di pertandingan Liga 1 Indonesia berikutnya.
“Luar biasa dan tidak bisa berkata apa-apa dengan fasilitas, suasana dan tempat latihan ini sangat nyaman. Segala sesuatunya tersedia dengan baik untuk klub. Insya Allah suasana di sini bisa membantu kami mendapatkan poin di pertandingan mendatang,” kata Rashid.
Rencananya, tim pelatih akan langsung tancap gas mempersiapkan Rashid langsung merumput untuk menjamu Madura United FC pada pekan ketiga pada Sabtu (15/7) di Stadion Kapten I Wayan, Dipta, Gianyar. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Marcos Santos Andalkan Eks Striker Shin Tae-yong untuk Hadapi Bali United
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026