SuaraBali.id - Sidang kasus dugaan penipuan yang menimpa Jessica Iskandar berlanjut. Kini suami Jessica Iskandar, Vincent Verhaag hadir dalam sidang gugatan seterunya, Christoper Steffanus Budianto alias Steven, dengan tuduhan pencemaran nama baik.
Agenda sidang tersebut adalah mediasi antara kedua belah pihak. Sidang mediasi tersebut bakal digelar pekan depan, Rabu (26/10/2022).
Namun demikian pihak Vincent Verhaag menaruh keraguan.
"Karena apa? Prinsipal ini tidak hadir dari panggilan polisi," kata pengacara Vincent Verhaag, Rolland E. Potu di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (19/10/2022).
Sebelum Steven memperkarakan kasusnya, Jessica Iskandar bersama Vincent Verhaag lebih dulu melaporkan pebisnis tersebut. Ini terkait dengan hilangnya 11 mobil senilai Rp 9,8 miliar.
"Kami berupaya meminta perlindungan hukum. Ini warga yang mencari keadilan," kata pengacara Vincent Verhaag.
Vincent Verhaag juga menghadirkan korban lain yang bernasib sama dengannya, sebagai bukti bahwa bukan hanya dirinya yang menjadi korban
"Saya juga korban CSB dan sudah melaporkan ke Polda Jawa Timur dan dia mangkir," kata Erwin.
Menurutnya, ia sudah diberikan cek sebagai pengganti. Namun karena unsur pencairan tidak terpenuhi, maka uangnya belum kembali.
"Pencairan cek tidak memenuhi syarat. Jadi tanda tangan yang seharusnya dua tapi hanya satu, yaitu dia saja," imbuh Edwin.
Pengacara Vincent Verhaag menimpali, "Di sini ada korban yang kerugiannya dua kali lipat dari Ibu Jessica, Rp 21 miliar."
Berkaca pada adanya korban lain, untuk itu Vincent Verhaag meminta Steven hadir secara langsung untuk menyelesaikan perkara.
"Kalau memang dia enggak salah, ya sudah hadir. Ayo ketemu, ngapain susah-susah?"
Tag
Berita Terkait
-
Kasus Penipuan Kripto Youtuber Timothy Ronald, OJK Investigasi Kerugian
-
OJK Kembalikan Dana Korban Scam, Nilainya Tembus Rp161 Miliar
-
OJK Investigasi Kerugian Kasus Penipuan Kripto dari Youtuber Timothy Ronald
-
Kasus Dugaan Penipuan Masuk Akpol, Adly Fairuz Diperiksa Polisi dan Muncul Bukti Percakapan
-
Imigrasi Bongkar Sindikat Love Scamming Internasional, 27 WNA Diamankan
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas VII Halaman 39: Pak Edo's Hobby
-
Tujuh Ribu Burung Kicau dari NTB Diselundupkan ke Bali
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir