
SuaraBali.id - Viralnya kasus pencurian cokelat batangan di Alfamart yang diduga dilakukan perempuan bergaya elit ternyata menyita perhatian pengacara kondang Hotman Paris Hutapea. Hotman Paris pun setuju setelah ditunjuk sebagai pegawai Alfamart yang kasusnya tengah viral.
Pernyataan ini ada di dalam postingan terbaru Hotman Paris Hutapea di Instagram pada Senin (15/8/2022).Hotman Paris pun membagikan tangkapan layar pesan singkat dari sang asisten.
"Pak, mau announce untuk Alfamart menunjuk bapak sebagai kuasa hukum untuk ambil tindakan hukum," tulis sang asisten yang kemudian diunggah oleh Hotman Paris.
Di dalam pesan tersebut, Hotman Paris berjanji akan memberikan pendampingan hukum terhadap pegawai Alfamart tersebut.
"Alfamart saat ini sedang mempersiapkan langkah hukum dan telah menunjuk Hotman Paris Hutapea," ungkapnya.
Hotman Paris sebelumnya sudah menawarkan jasanya secara gratis kepada pegawai Alfamart yang dituduh mencemarkan nama baik seorang ibu-ibu yang mencuri cokelat.
"Halo pagawai Alfamart kamu hubungi saya, jangan takut, saya siap bela kamu gratis," ujar Hotman Paris pagi tadi.
Ia juga berpesan pada pegawai minimarket tersebut agar jangan pernah minta maaf jika merasa tak bersalah.
"Lawan! Salam Hotman Paris dari bali. Alfamart, lawan!" tuturnya mengakhiri.
Sebelumnya warganet dibuat heboh oleh rekaman video pegawai Alfamart yang memergoki ibu pengendara Mercy mencuri cokelat di tempatnya bekerja.
Setelah ketahuan, si ibu bersedia membayar cokelat yang telah dia curi.
Tak lama setelah itu, beredar video pegawai Alfamart minta maaf kepada ibu pencuri cokelat tersebut.
Alfamart sudah angkat bicara dan mengakui permintaan maaf tersebut. Terungkap juga jika pegawainya diancam UU ITE oleh si ibu dan seorang pengacaranya karena menyebar video saat dipergoki mencuri cokelat.
Berita Terkait
-
Guru SD Pertaruhkan Nyawa di Jembatan Maut, Dedi Mulyadi Diminta Turun Tangan ke Jambi
-
Hotman Paris Ternyata Bukan Pengacara Terkaya di Indonesia
-
Fragmen Kehidupan! Pesona Mini Vlogs Gen Z di Instagram Stories
-
Kronologi Komika Fito Ditapradja Viral Hingga Akun Medsos Diduga Hilang
-
Menilik Program, Konten, dan Viralitas: Semakin Viral, Semakin Tak Bermoral
Tag
Terpopuler
- Selamat Tinggal Pelatih Persebaya Paul Munster, Dapat Hukuman Berat Kemarin
- Jakmania Gerah Persija Dipimpin Mohamad Prapanca dan Bambang Pamungkas, Pelatih: Nggak Tahu
- 1 Detik Gabung Bhayangkara FC Shayne Pattynama Cetak Rekor Jadi Pemain Termahal?
- Wonderkid 21 Tahun Minat Gabung Timnas Indonesia U-23, Sudah Tembus Skuad Utama di Klubnya
- Gantengnya Motor Petualang Yamaha TW200: Mesin Sekelas Tiger, Harga Premium Setara XMAX
Pilihan
-
PSS Sleman dalam Bahaya, Bintang Persija Tegaskan Ingin Lanjutkan Kemenangan
-
Siapa Raja Gol dan Assist BRI Liga 1? Egy Maulana Vikri Dikepung 4 Asing
-
Ogah Bernasib Seperti Yuran, Bojan Hodak Pilih Bungkam Soal Sanksi Ciro Alves
-
Temui Kasmudjo, Jokowi Tawarkan Bantuan Hukum Soal Dugaan Ijazah Palsu
-
Meski Anjlok, Penjualan Mobil Listrik Masih Unggul dari Mobil Hybrid di April 2025
Terkini
-
Siswa Undang Female DJ Berpakaian Seksi, Posisi Kepsek SMKN 1 Tejakula Terancam
-
Rabu Manis, Masih Ada Saldo Gratis dari DANA Kaget yang Bikin Senyum Manis
-
Woo Do-hwan Mr Plankton di Tanah Barak Bali Langsung Diserbu Emotikon Hati
-
Nasib DJ Diah Krishna Seusai Viral Pakai Seragam SMA di Acara Perpisahan
-
Saldo DANA Kaget Malam Ini: Rebutan Sekarang atau Gigit Jari