SuaraBali.id - 78 dari target 122 rumah subsidi di Karangsem, Bali sudah dibangun. Rumah ini diperuntukkan bagi masyarakat berpenghasilan menengah ke bawah.
Perumahan bersubsidi itu berlokasi di wilayah Lingkungan Jasri Kaler, Kelurahan Subagan, Karangasem, Bali. Hunian yang dikembangkan oleh PT. Reka Bumi Tohlangkir tersebut juga menawarkan harga dan angsuran yang relatif terjangkau.
"Ya disini kami tawarkan rumah bersubsidi tipe 30/60 sudah finishing serta terpasang listrik dan PDAM, untuk harga sangat terjangkau bisa cash dan bisa kredit juga, untuk harga cash Rp.168 juta rupiah sedangkan untuk kredit cukup dengan DP 5 persen atau sekitar Rp.8 juta saja dengan angsuran satu jutaan selama 20 tahun," terang Komisaris Utama PT. Reka Bumi Tohlangkir, I Gusti Ngurah Susila sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Keterangan itu disampaikannya di sela - sela acara penyerahan kunci perumahan bersubsidi D'Gedong Resident secara simbolis yang dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Karangasem, I Wayan Arta Dipa pada Senin (30/5/2022).
Baca Juga: Jadwal Pujawali di Pura Lempuyang, Wisatawan Diminta Tunda Kunjungan
Menurutnya, pasca pembukaan pada 26 Februari 2021 hingga bulan April 2022 ini, respons masyarakat cukup baik. Jumlah calon pembeli sampai saat ini mencapai 80 orang dimana 42 orang diantaranya sudah proses kredit.
"Untuk tipe rumah 30/60, di dalamnya ada 2 tempat tidur, 1 kamar mandi, dapur teras dan ruang keluarga, selain itu juga sudah terpasang listrik 900 wat dan air PDAM. Target kami tahun ini bisa mencapai 80 persen," imbuh Susila.
Salah seorang warga yang sudah mulai menempati salah satu unit perumahan tersebut, I Kadek Arya Semara mengaku sangat tertarik sejak pertama mengetahui informasi dari media sosial tentang rumah bersubsidi tersebut.
Menurutnya, harga satu unit rumah bersubsidi dengan kondisi yang sudah finishing tersebut terbilang terjangkau sehingga ia dan istrinya memutuskan untuk mencari satu unit rumah bersubsidi.
"Saya awalnya dapat info dari medsos, kebetulan ada keinginan mandiri, setelah dilihat unitnya ternyata lumayan bagus dan terjangkau sehingga kami memutuskan untuk ambil 1 unit," ungkap pria asal Untung Surapati Amlapura tersebut.
Baca Juga: Gerai Mie Gacoan Jembrana Ditutup Satpol PP, Ternyata Ini Masalahnya
Wakil Bupati Karangasem, I Wayan Arta Dipa dalam kesempatan tersebut memberikan apresiasi kepada D'Gedong Resident karena telah membangun rumah bersubsidi di Karangasem.
Hal ini karena sejauh ini memang masih banyak masyarakat yang belum memiliki rumah terlebih rumah layak huni.
"Mudah-mudahan bisa menjangkau, sehinga kedepan masyarakat bisa memiliki rumah layak huni dengan harga yang terjangkau," kata Arta Dipa.
"Kami harap kerjasama ini agar bisa dilanjutkan, kami akan dukung sepanjang seluruh tahapannya memenuhi aturan," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang
-
BRI Raih Best API Initiative untuk Komitmen Hadirkan Solusi Perbankan Digital yang Inovatif dan Aman
-
NTB Uji Coba Makan Siang Gratis Untuk Murid SD, Seperti Ini Menunya