
SuaraBali.id - Sebuah kecelakaan terjadi di Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Jalur Denpasar-Gilimanuk KM 122-123 tepatnya di Jembrana, Bali pada Minggu (16/01/2022) dini hari.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan tersebut melibatkan empat kendaraan dan mengakibatkan sebelas orang korban dari kecelakaan tersebut menjalani perawatan di RSU Negara. Satu diantaranya dirujuk ke RSU Banyuwangi.
Kecelakaan tersebut terjadi pada Minggu dini hari sekitar pukul 1.15 WITA. Satu mobil Avanza DK1594 BM, mobil pikap P 8672 VN, dua motor DK 6977 ZR dan motor DK 5776 ZG terlibat dalam insiden tersebut.
Kronologisnya bermula dari motor DK 5776 ZG yang melaju dari dari arah utara ke selatan atau dari arah Pelabuhan Gilimanuk menuju arah Denpasar. Di saat situasi cuaca mendung dan gelap karena tanpa lampu penerangan jalan dan jalan basah setelah hujan, dilengkapi marka jalan putus-putus.
Jalan lurus datar beraspal rusak pada jalur jalan sebelah kiri dari arah utara. Motor DK 5776 ZG, lalu mendahului mobil pikap P 8672 VN yang ada di depannya. Namun pada saat bersamaan dari arah berlawanan atau Denpasar menuju Gilimanuk, melaku mobil Avanza Pol DK 1594 BM sehingga terjadi tabrakan.
Mobil Avanza lalu terlibat tabrakan dengan pikap yang bergerak ke kanan melewati marka tengah jalan. Motor DK 6977 ZR yang ada di belakang Pikap lalu menabrak bagian belakang pikap.
Kecelakaan tersebut dibenarkan Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Jembrana AKP I Dewa Gede Ariana setelah mendapatkan informasi. Pihaknya langsung turun ke lokasi dan mengecek korban ke Puskesmas Gilimanuk dan RSU Negara.
"Korban sudah mendapat perawatan, sebagian sudah pulang dan menjalani rawat jalan," jelasnya sebagaimana diwartakan beritabali.com – Jaringan Suara.com.
Penumpang mobil Avanza yang sempat dirawat di RSU Negara sudah diizinkan pulang, Muhamad Imam Afandi, luka lecet pada kaki kanan dan Adelia Korimatun Nisa mengalami lebam pada wajah, serta Hasim mengalami lecet pada kaki kanan dan lebam pada wajah.
Sedangkan Sopir L 300 bernama Yogi Priandoko, mengalami luka robek pada paha kanan dan tanda patah pada kaki kanan. Korban sudah dirujuk ke RSU Blambangan, Banyuwangi, Jawa Timur.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Tinggalkan Bali United, Stefano Cugurra Bakal Merapat ke Bhayangkara FC?
-
Pesan Mahfud MD untuk Mentan Amran: Jangan Takut Berantas Mafia Pangan
-
Stefano Cugurra Hengkang, Bali United Bidik Legenda Real Madrid Jadi Pengganti?
-
Review Film Ziarah: Perjalanan Mbah Sri Menyusuri Luka dan Harapan
-
UU Kementerian Negara Digugat ke MK, Menteri-Wamen Tak Boleh Rangkap Jabatan di BUMN
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Gyukatsu Kyoto Katsugyu Hadir di Tangsel: Sensasi Daging Lumer di Mulut, Autentik Kyoto!
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
Terkini
-
Ceplas Ceplos Bak Anak Polos, Maxime Bouttier Bongkar Dapur Luna Maya
-
Intip Gaya Artis Bali Rayakan Galungan 2025: Happy Salma hingga Maharani Kemala
-
Terbaru, Segera Klaim Saldo DANA Kaget Gratis Siang Ini, Klik Link Langsung Cair
-
Cara Dapat DANA Kaget Gratis Untuk Belanja di Indomaret, Link Bisa Diklaim Hari Ini
-
Pangdam IX Udayana Usul ke Gubernur Bali, TNI Bantu Satgas Anti Sampah Plastik