
SuaraBali.id - Komitmen BRI untuk menjadi Champion of Financial Inclusion terus ditunjukkan melalui layanan keuangan di daerah-daerah 3T (Terdepan, Terpencil, Tertinggal). Beberapa layanan keuangan yang menjadi andalan BRI untuk meningkatkan inklusi keuangan dan menjangkau masyarakat adalah Agen BRILink dan Teras BRI Kapal. Keseriusan BRI dalam memberikan layanan keuangan kepada masyarakat di wilayah 3T ini mendapatkan perhatian oleh Menteri BUMN RI Erick Thohir yang turut datang langsung memantau dan mengunjungi jejaring PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (13/10). Dalam hal ini Teras BRI Kapal dan Agen BRILink di Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Adapun Teras Kapal BRI yang dikunjungi adalah Bahtera Seva II yang beroperasi di Kepulauan NTT. Sedangkan Agen BRILink yang didatanginya adalah toko kebutuhan pokok Alam Jaya milik Ahmad Makadau dan toko kebutuhan rumah tangga Kios Alias.
Saat ditemui di Labuan Bajo, Wakil Direktur Utama BRI, Catur Budi Harto mengungkapkan apresiasi kepada Kementerian BUMN RI atas kunjungan dan perhatian tersebut dan mengatakan bahwa Agen BRILink dan Teras BRI Kapal telah menjadi ujung tombak pertumbuhan dan pemerataan ekonomi di wilayah Indonesia.
Dengan kunjungan tersebut Catur berharap petugas di Teras Kapal BRI maupun Agen BRILink akan memiliki motivasi lebih dalam memajukan perekonomian di daerah. Hal ini mengingat potensi ekonomi Agen BRILink di Pulau Komodo yang cukup besar. Hingga akhir September 2021 tercatat BRI telah memiliki lebih dari 474 ribu AgenBRILink, dengan transaksi mencapai 656 juta transaksi (tumbuh 28,2% yoy) dan volume transaksi mencapai Rp 824 Trilyun (tumbuh 38,7% yoy).
Baca Juga: Menteri BUMN Kunjungi Agen Brilink dan Teras BRI Kapal di Pulau Komodo
Besarnya potensi tersebut, setidaknya dibuktikan oleh Agen BRILink Ahmad Makadau yang telah menjadi Laku Pandai BRI sejak 2013. Agen BRILink yang terletak di Desa Komodo itu memiliki rata-rata transaksi hingga 133 kali per hari.
Agen BRILink Alias pun tak kalah ramai usahanya. Terletak di Pulau Komodo, Dusun I Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, Alias bisa melayani dengan rata-rata 215 transaksi per hari.
Dengan kemajuan usahanya tersebut, kedua Agen BRILink tersebut bahkan telah menjadi nasabah KUPEDES BRI yang didorong untuk pengembangan usaha. Keduanya bisa mengakses pinjaman senilai Rp150 juta hingga Rp200 juta.
Adapun untuk Teras BRI Kapal Bahtera Seva II Labuan Bajo Provinsi NTT, merupakan salah satu dari empat fasilitas Teras BRI Kapal untuk melayani masyarakat kepulauan di Tanah Air. Ketiga Teras Kapal BRI lainnya beroperasi di Kepulauan Anambas Provinsi Kepri, Kepulauan Seribu Provinsi DKI Jakarta dan Halmahera Selatan Kepulauan Maluku Utara.
Kehadiran Teras Kapal BRI tersebut diharapkan dapat memudahkan masyarakat di kawasan kepualaun dalam mengakses layanan perbankan. Masyarakat pun dapat menikmati layanan jasa perbankan dari BRI melalui produk pinjaman (Kupedes, KUR), simpanan, dan jasa perbankan lainnya.
Baca Juga: Kementerian BUMN Bantah Tudingan Hutang Tersembunyi dalam Proyek Kereta Cepat
Teras Kapal BRI juga memudahkan masyarakat di kawasan kepulauan melakukan transfer ke keluarga atau kerabat di daerah lain. Serta membantu kelancaran program-program pemerintah dalam penyaluran bantuan sosial (bansos), bantuan bencana alam, dan bantuan lainnya di wilayah operasi kapal.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Diskon Hingga 50 Persen di Sekar Jagad, Sajian Premium ala Bintang Lima dengan BRI
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
-
Split Bill Tagihan Tanpa Ribet, Pakai BRImo!
-
Hitung-hitungan Dewa United Salip Persib Bandung Juarai BRI Liga 1, Masih Bisa?
-
Promo Diskon Minyak Goreng di Naga Swalayan Khusus Nasabah BRI
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
-
Hari Hancurnya Real Madrid: Kalah di Final, 3 Kartu Merah dan Ancaman Sanksi Berat
-
Tidak Ada Pemutihan Pajak di Jakarta! Gubernur Pramono Anung Ungkap Alasannya
-
Nekat Bawa Miras di Konser Iwan Fals, Puluhan Penonton Diciduk Polisi
-
5 Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering, Recommended Teregistrasi BPOM
Terkini
-
Jenazah Kadek Melly Korban Kecelakaan di AS Akhirnya Dibawa ke Kampung Halaman
-
Penyedia Layanan Kanker Terbesar di Dunia Beroperasi di Bali International Hospital
-
Link DANA Kaget di Akhir Pekan, Ada Uang Jajan Untuk Malam Minggu Siap Diklaim
-
Dedi Mulyadi Geram, Sekolah Ini Hendak Plesir ke Bali Dengan Minta Murid Bayar Jutaan
-
Skandal AI di Universitas Udayana : Mahasiswa Ubah Foto Teman Jadi Vulgar dengan Bot Telegram