Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Senin, 19 Juli 2021 | 11:16 WIB
Viral make up artist rias pengantin tunarungu pakai bahasa isyarat.

Ketika merias sang mempelai, ia harus menggunakan bahasa isyarat. Ia harus mencontohkan apa yang harus dilakukan sang pengantin.

Saat akan memasang bulu mata, sang make up artist melihat ke arah atas dan bawah untuk memberi contoh kepada sang mempelai. Ia kemudian meniru sang MUA.

Hasilnya, riasan sang make up artist terlihat sangat cocok dengan sang mempelai. Ia berubah menjadi sosok yang cantik dan anggun dihari pernikahannya.

Sang mempelai pria rupanya juga seorang penyandang tuna rungu dan atlet lari.

Baca Juga: Viral, Tutorial Menawar Harga ke Pedagang Kecil Saat PPKM Bikin Terenyuh

Melihat video ini, para warganet pun turut memberikan komentar. Beberapa dari mereka menceritakan pengalaman yang serupa.

"Sebelum make up, ayu wajahnya teduh. Sesudah make up tambah ayu, teduh ngademin," tulis warganet.

"Masya Allah.. kayak barbie," ujar warganet.

"Aku yang laki-laki aja bacanya sambil berkaca-kaca, sehat selalu mba," tambah yang lain.

"MasyaAllah kelak putri aku akan seperti semoga mendapat jodoh yang menerima apa adanya putriku yang tuna rungu," cerita warganet.

Baca Juga: Media Taiwan Sorot Video Viral Terapis Berpeci Hirup Napas Pasien Covid-19

"Kenapa aku jadi mewek ya Bun heran aku," pungkas warganet.

Load More