SuaraBali.id - Muhammadiyah umumkan Idul Fitri 1442 Hijriah jatuh pada Kamis, 13 Mei 2021 pekan depan. Kepastian tersebut berdasarkan pada perhitungan hisab yang dilakukan ahli dari Muhammadiyah.
Meski sudah mengumumkan lebih awal, Muhammadiyah yakin lebaran tahun ini akan bersamaan dengan keputusan pemerintah.
Wakil ketua Bidang Kebijakan Publik dan Hukum Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Bojonegoro Sholikin Jamik menjelaskan, jika menurut perhitungan hisab dan rukyat bil ilmi Muhammadiyah sudah memutuskan tanpa harus melihat bulan secara langsung.
"Muhammadiyah sudah memutuskan untuk Idulfitri jatuh pada tanggal 13 Mei 2021," ujarnya seperti dilansir Blokbojonegoro.com-jaringan Suara.com pada Kamis (6/5/2021).
Hisab dimulai pada hari Selasa (11/05/2021) dengan hasil hilal dinyatakan masih di bawah ufuk.
Sehingga tidak mungkin untuk bisa dirukyat, karena ijtimak belum terjadi.
Dengan demikian, maka tim rukyat menggenapkan (Istikmal) umur bulan Ramadhan 1442 Hijriah tahun ini menjadi 30 hari.
Kemudian hilal pada Rabu (12/05/2021) sudah di atas ufuq dengan ketinggian di atas 5 derajat.
Sehingga pada Kamis malam, warga Muhammadiyah akan menggelar takbir.
Baca Juga: CEK FAKTA: Foto Romo Van Lith dan Kyai Ahmad Dahlan di Gereja Tidak Benar
"Dapat dipastikan antara muhammadiyah dengan pemerintah hari rayanya sama, hanya saja kalau Muhammadiyah jauh-jauh hari Sudah berani mengumumkan karena berpatokan dengan hitungan hisab," tuturnya.
Terkait dengan kalkulasi penulis negara lain yang dihuni kaum muslim, menurut penghitungan harus batas tanggal hijriah, Idulfitri akan serempak mulai tanggal 1 Syawal jatuh pada Kamis 13 Mei 2021.
"Insya Allah dapat dipastikan, seluruh belahan dunia tahun ini akan serempak dan sama dalam menjalankan ibadah Hari Raya Idul Fitri," katanya.
Berita Terkait
-
Mahfud MD Pastikan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dipidana Gegara Roasting Gibran
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Dilaporkan ke Polisi, Pandji Pragiwaksono Jelaskan Kondisinya
-
'Rezeki Anak Saleh' Sindiran Pandji Pragiwaksono soal Tambang yang Bikin NU dan Muhammadiyah Murka?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien