SuaraBali.id - Mbah Mijan ditangkap polisi karena pengakuan Mbah Mijan bisa panggil Nabi Muhammad. Selain itu, Mbah Mijan juga sering ganti-ganti ayat Al Quran.
Mbah Mijan dilaporkan warga ke polisi akibat kelakukannya itu. Mbah Mijan adalah paranormal bernama lengkap Mijan Miharjo. Mbah Mijan ditangkap oleh kepolisian Rumbia.
Kapolsek Rumbia, Iptu Eko Heri Susanto mengatakan bahwa laporan berawal dari masyarakat yang merasa resah atas keberadaan Mbah Mijan.
Dalam pengakuannya ke warga, Mbah Mijan itu klaim dirinya bisa panggil malaikat. Polisi pun menduga Mbah Mijan memuja aliran menyimpang.
“Terkuaknya aliran menyimpang ini berawal dari keresahan masyarakat di wilayah setempat,” ujar Eko Heri seperti dilansir Terkini.id (jaringan Suara.com), Rabu (10/3/2021).
Mbah Mijan diketahui ditangkap bersama muridnya. Muridnya diduga ikut Mbah Mijan selama 2 tahun terakhir.
Keduanya pun telah mengucap Dua Kalimat Syahadat di Musala At Taufik, kompleks Mapolsek Rumbia. Pengucapan kalimat ini disaksikan unsur Forkopimcam Rumbia dan Tim Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Keagamaan dalam Masyarakat.
Sementara itu, Mbah Mijan yang dikenal oleh masyarakat mengungkapkan kekesalannya melalui situs jejaring Twitter. Mbah Mijan yang satu ini adalah paranormal populer di kalangan selebritis.
Ia mengatakan selama ia menjadi seorang paranormal, baru kali ini menemukan orang yang namanya sama dan juga profesinya.
Baca Juga: Mbah Mijan Ditangkap Polisi Ngaku Bisa Panggil Nabi Muhammad
“Sue bener! Ogut Belasan tahun jadi praktisi spiritual baru tahun ini, dikembari nama dan profesi,” cuitnya, dikutip dari akun Twitter miliknya, @mbah_mijan, Rabu, 10 Maret 2021.
Cuitan Mbah Mijan pun dibanjiri komentar warganet yang mengatakan untuk sabar dan menerima nasib.
“Yang sabar ya bos,” tulis akun @AsepSHermaw.
“Tenang mas, jangan kepanasan,” tulis akun @firmannurzaman.
“Takut tersaingi ya,” tulis akun @rendrawibowo9.
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Susulan, Bangunan TPA di Padang Pariaman Ambruk ke Sungai
-
Mengunjungi Thaif: Napak Tilas Spiritualitas Rasulullah di Kota di Atas Awan
-
Seruan Taubat Ekologi, Gus Baha Ungkap Ancaman Allah Bagi Perusak Lingkungan
-
Baca 41 Buku tentang Nabi Muhammad, Mongol Stres Temukan Pedoman Hidup
-
5 Parfum Aroma Kasturi Paling Halus, Konon Wangi Favorit Nabi Muhammad
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk