SuaraBali.id - AFC baru saja merampungkan undian AFC Cup 2021 alias Piala AFC 2021. Hasilnya, dua wakil Indonesia yakni Bali United dan Persipura Jayapura akan memulai petualangannya dengan jalan yang berbeda.
Acara undian digelar secara virtual di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (27/1/2021) siang WIB. Bali United akan langsung lolos ke babak grup, sedangkan Persipura harus berjuang lewat babak play-off.
Merujuk dari laman resmi AFC, Bali United dipastikan tergabung dalam G bersama raksasa Vietnam, Hanoi FC. Selain itu, skuat Serdadu Tridatu juga segrup dengan wakil Kamboja, Boeung Ket, dan pemenangan play-off 1.
Sementara itu, Persipura harus lebih dulu berjuang dari jalur play-off 2. Jika menang, tim Mutiara Hitam akan masuk grup H bersama wakil Malaysia (Kedah Darul Aman), Singapura (Lion City Sailors), dan Vietnam (Saigon FC).
AFC Cup 2021 sendiri akan digelar secara sentralisasi, mengingat wabah virus corona tak kunjung menunjukkan penurunan hingga kini. Selain itu, laga fase grup akan dimainkan dengan format setengah kompetisi, yang mana setiap tim hanya akan bertemu satu kali.
Fase grup AFC Cup 2021 Zona Selatan, Tengah, dan Timur akan dihelat pada 14 Mei. Sementara, zona Barat akan digelar pada 23 Mei, dan zona ASEAN pada 22-28 Juni.
Berikut hasil undian AFC Cup 2021 alias Piala AFC 2021 untuk wakil Indonesia.
Grup G
Hanoi FC (Vietnam)
Bali United (Indonesia)
Boeung Ket (Kamboja)
Pemenang play-off 1
Baca Juga: Hasil Undian AFC Cup 2021: Bali United Segrup dengan Raksasa Vietnam
Grup H
Kedah Darul Aman (Malaysia)
Lion City Sailors (Singapura)
Saigon FC (Vietnam)
Persipura Jayapura (Andai jadi pemenangan play off 2)
Berita Terkait
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto