SuaraBali.id - Banyak orang menyepelekan kebiasaan berbagi minuman dalam satu wadah, baik botol maupun gelas. Nyatakan, hal tersebut bisa berdampak pada masalah kesehatan.
Disadari atau tidak, hal ini terjadi lantaran pasti ada air liur yang tertinggal dalam botol atau gelas yang Anda pakai bergantian.
"Karena hampir pasti ada air liur yang terlibat dalam berbagi minuman, transfer kuman atau virus dan lain-lain melalui air liur akan terjadi," ungkap Thomas P. Connelly, D.D.S., dokter gigi berbasis di New York pada Huffpost.
"Hal yang paling umum adalah menyebabkan radang tenggorokan, flu biasa, dan gondongan," imbuhnya.
Ketiga penyakit tersebut merupakan masalah kesehatan yang paling umum disebabkan atau ditularkan oleh air liur. Penyakit lain yang mungkin muncul adalah mononucleosis atau demam kelenjar, meningitis, dan herpes.
"Saya menyadari semua hal di atas terdengar agak paranoid, terutama terkait hal seperti berbagi botol minum karena banyak dari kita yang kerap melakukannya," tutur Connelly.
"Jadi pada dasarnya, pendapat saya di sini adalah jangan berbagi air atau botol minuman dengan siapa pun," ujarnya kemudian.
Melansir dari Huffpost, Connelly juga menambahkan bahwa konsekuensi berbagi botol dapat dikurangi risikonya kalau Anda langsung meminum minuman tanpa menyentuh botol. Dengan kata lain, kamu bisa langsung menuangkan air ke mulut tanpa menempelkan mulut atau bibir ke botol.
"Namun sekali lagi, saya yakin seseorang dengan lebih banyak pengetahuan medis daripada saya akan mengatakan bahwa penularan virus udara dan sejenisnya dalam botol minuman masih memungkinkan," katanya menegaskan.
Baca Juga: Beredar Klaim Minum Minyak Kayu Putih Bisa Sembuhkan Covid-19, Ini Faktanya
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah